Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jejak Karier Ki Anom Suroto, Maestro Wayang Kulit dari Jawa Tengah
Advertisement . Scroll to see content

Main Wayang Orang Pandawa Boyong, KSAD Jenderal Dudung : Nama-namanya Mirip Mertuaku

Minggu, 15 Januari 2023 - 21:39:00 WIB
Main Wayang Orang Pandawa Boyong, KSAD Jenderal Dudung : Nama-namanya Mirip Mertuaku
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono main wayang orang 'Pandawa Boyong bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan para kepala staf angkatan. (Foto MPI).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono main wayang orang 'Pandawa Boyong bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan para kepala staf angkatan.  Acara tersebut digelar untuk memperingati Hari Dharma Samudera TNI AL di Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (15/1/2023).

Salah satu pemeran, Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI Dudung Abdurachman menyatakan kesan-kesannya saat latihan memerankan Batara Guru. Menurutnya, dirinya sudah biasa melakukan gestur tangan wayang selama hampir satu tahun. 

Selain itu, dia mengaku mudah membaca dan menghafal teks karena nama-nama pemeran mirip dengan nama mertuanya, serta nama Panglima TNI Yudo.

"Jadi yang disampaikan latihan seperti ini (gestur tangan wayang) sudah kita lakukan hampir satu tahun. Jadi sudah terbiasa," ujar Dudung saat konferensi pers di lokasi.

"Saya mudah membaca teks, menghafal teks, karena nama-namanya mirip mertuaku sama namanya Panglima TNI, Baratayudo," jelas dia.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut