Makna Hari Pahlawan Bagi Generasi Muda, Majukan Negeri
JAKARTA, iNews.id – Makna Hari Pahlawan bagi generasi muda tentunya berbeda dibandingkan dengan generasi masa lalu. Oleh karena itu penting untuk meneladani dan mengimplementasikan nilai-nilai luhur pahlawan di zaman ini.
Hari Pahlawan Indonesia diperingati setiap tanggal 10 November. Dikutip dari laman Kemensos RI, pada tahun 2023 ini peringatan Hari Pahlawan memasuki usia ke-78 tahun dengan tema Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan.
Adapun makna dari peringatan Hari Pahlawan adalah untuk mengenang kembali jasa dan perjuangan para pahlawan yang telah berjuang untuk mengusir penjajah dari bumi Indonesia.
Namun kita, khususnya generasi muda sebagai penerus bangsa sudah sepatutnya memberi makna baru kepahlawanan dan mengisi kemerdekaan sesuai perkembangan zaman.
Lalu bagaimana memaknainya? Berikut ini adalah makna Hari Pahlawan bagi generasi muda yang patut untuk ditiru.