Mantan Ajudan Presiden Jokowi Tony Harjono Naik Pangkat Jadi Bintang 3
JAKARTA, iNews.id - Mantan ajudan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Mohamad Tony Harjono, resmi naik pangkat dari perwira tinggi bintang dua menjadi bintang tiga. Tony Harjono kini berpangkat Marsekal Madya (Marsdya).
Pangkat ini setara dengan Letnan Jenderal di TNI Angkatan Darat dan Laksamana Madya di TNI Angkatan Laut
Saat ini Tony Harjono menjabat sebagai Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan TNI Angkatan Udara atau Dankodikatau.
Seperti dikutip dari keterangan resmi di Instagram @militer.udara, Minggu (31/7/2022), Tony Harjono adalah satu di antara 9 perwira tinggi (Pati) TNI Angkatan Udara (AU) yang mendapatkan kesempatan naik pangkat.
Ia bersama 8 orang lainnya melaksanakan laporan kenaikan pangkat kepada Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa di Ruang Hening Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Jumat (29/7/2022) lalu.
"Pelaporan kenaikan pangkat tersebut berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 53/TNI/Tahun 2022 tanggal 25 Juli 2022," bunyi keterangan di akun Instagram @militer.udara.
Editor: Reza Fajri