Melonjak, Kasus Positif Covid-19 Bertambah 46.843 Orang
Rabu, 09 Februari 2022 - 17:43:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Kasus Covid-19 di Tanah Air bertambah 46.843 orang, Rabu (9/2/2022). Total kasus Covid-19 di Indonesia saat ini menjadi 4.626.936 orang.
Selain itu, dilaporkan juga pasien Covid-19 yang sembuh bertambah 14.016 orang. Secara total, kasus sembuh dari Covid-19 di Indonesia menjadi 4.216.328 orang.
Diketahui, pasien Covid-19 meninggal juga bertambah 65 orang. Total kasus kematian karena Covid-19 menjadi 144.784 orang.
Editor: Reza Fajri