Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Presiden Prabowo Akan Kembali Kunjungi Aceh Tamiang 1 Januari 2026
Advertisement . Scroll to see content

Mendagri Apresiasi Inovasi Kepala Daerah soal Vaksinasi: Ada yang Doorprize hingga Beri Bansos

Jumat, 27 Januari 2023 - 06:13:00 WIB
Mendagri Apresiasi Inovasi Kepala Daerah soal Vaksinasi: Ada yang Doorprize hingga Beri Bansos
Mendagri Tito Karnavian (foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengapresiasi inovasi-inovasi yang dilakukan para kepala daerah dalam mengajak warga melakukan vaksinasi. Ada kepala daerah yang memberikan doorprize hingga bansos ke masyarakat.

Hal itu disampaikan Mendagri pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Transisi Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) di Gedung A.A. Maramis, Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (26/1/2023).

“Teman-teman kepala daerah hebat. Ada yang menggunakan doorprize, begitu doorprize dapat sepeda motor, mesin perahu di pulau-pulau, (masyarakat) itu berbodong-bondong datang (untuk vaksin). Bahkan dikasih juga bansos,” ujar Tito dalam keterangannya, Jumat (27/1/2023).

Tito juga membeberkan strategi pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19. Strategi tersebut yakni sinergi berbagai elemen dan strategi hulu-hilir. 

Tito menjelaskan, strategi sinergi berbagai elemen meliputi peran kepala daerah dan DPRD, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), TNI/Polri, Kejaksaan, Camat, Kepala Desa/Lurah, Satlinmas, Pol PP serta RT/RW.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut