Menguak Konflik di Balik Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
JAKARTA, iNew.id – Tanggal 17, bulan 8, tahun 1945 merupakan angka sakral bagi bangsa Indonesia. Di hari inilah Sukarno dan Hatta mewakili bangsa Indonesia memproklamirkan kemerdekaan Indonesia.
Proklamasi menjadi penanda bebasnya bangsa Indonesia dari belenggu penjajah. Setelah berbagai perjuangan, muai dari jalur perundingan hingga genjatan senjata yang berujung pertumpahan darah dan hilangnya nyawa demi merebut kedaulatan Indonesia.
Pengeboman Kota Hiroshima pada 6 Agustus dan Nagasaki pada 9 Agustus 1945, menyebabkan Jepang mengalami kekalahan beruntun di Perang Pasifik melawan sekutu. Kekalahan Jepang ini pun menjadi pembuka jalan bagi kemerdekaan Indonesia. Para tokoh bangsa bergerak cepat untuk bisa mendeklarasikan kemerdekaan Indonesia lebih awal.
Pembacaan teks proklamasi pada 17 Agustus 1945 bukan sekadar peristiwa yang terjadi secara kebetulan. Bukan juga hadiah dari Jepang. Diiringi intrik dan konflik yang terjadi di antara para pejuang kemerdekaan hingga terakhir kemerdekaan. Proklamasi kemerdekaan menjadi puncak perjuangan seluruh rakyat demi Indonesia merdeka.
Untuk mengetahui selengkapnya, saksikan program The Untold Story episode Konflik di Balik Proklamasi di iNews. Acara ditayangkan pada Selasa (20/8/2019), mulai pukul 19.30 WIB.
Video Editor: Ifaldi Musyadat
Editor: Tuty Ocktaviany