Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : IJTI Prihatin Istana Cabut Kartu Liputan Reporter CNN usai Tanya MBG ke Presiden Prabowo 
Advertisement . Scroll to see content

MNC Trijaya Raih Juara 3 Piala Presiden

Kamis, 10 Oktober 2019 - 22:24:00 WIB
MNC Trijaya Raih Juara 3 Piala Presiden
MNC Trijaya Raih Juara 3 untuk kategori jurnalistik radio dalam ajang Anugerah Jurnalistik Piala Presiden 2019. (Foto: Istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Karya jurnalistik berjudul "Memilenialkan Museum" mendapat apresiasi juara 3 untuk kategori jurnalistik radio dalam ajang Anugerah Jurnalistik Piala Presiden 2019. Penghargaan diserahkan oleh Mekominfo Rudiantara mewakili Presiden Joko Widodo di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis malam (10/10/2019).

Untuk kategori radio, juara pertama diraih RRI Kupang, juara kedua RRI Surabaya. Ketua Panitia Piala Presiden, Margiono mengatakan bahwa Anugerah Jurnalistik Piala Presiden merupakan kompetisi jurnalistik terbesar dari sisi peserta dan jumlah hadiah.

Sementara itu, Pemimpin Redaksi, Radio Trijaya FM, Gaib Maruto Sigit menilai penghargaan pada piala presiden sebagai apresiasi yang tinggi terhadap karya jurnalistik radio, khususnya Trijaya FM.

"Piala Presiden ini juga melengkapi prestasi yang diraih Trijaya FM sepanjang 2019, seperti juara di Anugerah Jurnalistik Kominfo, PWI DKI, Piala Kemenkes, Bank Indonesia, Polri dan lainnya," ujar Gaib.

Produser Eksekutif Trijaya, Setyo Nuryanto mengatakan tema museum diangkat karena 400 museum di Tanah Air banyak yang belum memenuhi standar. Kesan museum yang kuno harus dikikis untuk bisa menyasar kalangan milenial.

"Tercatat 60 juta wisatawan milenial yang bisa menjadi pasar potensial museum. Namun sayang belum tergarap baik," ucap Setyo.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut