Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 30 Ucapan Selamat Hari Guru Nasional 2025 untuk Mengungkapkan Rasa Terima Kasih dan Inspirasi
Advertisement . Scroll to see content

Mobil Rombongan Guru TK Tertimbun Longsor Gempa Cianjur, 2 Jenazah Ditemukan

Jumat, 25 November 2022 - 10:50:00 WIB
Mobil Rombongan Guru TK Tertimbun Longsor Gempa Cianjur, 2 Jenazah Ditemukan
Petugas mengevakuasi dua jenazah dari mobil yang tertimbun longsor tebing Palalangon akibat gempa Kabupaten Cianjur, Jumat (25/11/2022). (Foto: Istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Mobil yang mengangkut rombongan guru TK tertimbun longsor tebing Palalangon akibat gempa Kabupaten Cianjur pada Senin (21/11/2022). Dua dari tiga jenazah guru TK ditemukan hari ini, Jumat (25/11/2022).

Jenazah tersebut dievakuasi oleh tim gabungan TNI, Polri, BNPB, dan relawan. Salah seorang anggota tim evakuasi membenarkan adanya penemuan jenazah tersebut. Sementara satu anggota rombongan mobil lainnya masih dicari.

“Betul, itu dari mobil yang kemarin ditemukan,” ujarnya, Jumat (25/11/2022). 

Salah satu keluarga korban yang memantau pencarian rombongan guru TK berharap semua korban dapat ditemukan.

“Semoga saja ditemukan, termasuk kakak saya (Yayah Rodiah),” tutur Fauzi.

Sebelumnya, rombongan mobil kepala Taman Kanak-Kanak (TK) asal Cianjur ditemukan. Mobil tersebut terbawa longsor tebing Palalangon di Kampung Cibeureum, Desa Cibeureum, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Kepastian tersebut didapat setelah tim gabungan pencarian menemukan mobil Toyota Avanza warna abu dengan nomor polisi B 2628 SKR. Di pintu mobil sebelah kanan ada logo sekolah Al Azhar dan kaca belakang ada stiker oneway Al Azhar.

Kebenaran penemuan tersebut dibenarkan keluarga dari H Yayah Rodiah, satu dari delapan penumpang mobil rombongan kepala TK yang terbawa longsor sesaat setelah gempa bumi Cianjur, 21 November 2022.

“Alhamdulillah, ketemu oleh tim pencarian,” ujar Dadan Asikin, adik kandung Yayah Rodiah.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut