Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Lanjutkan Lawatan ke Brasil dan Prancis usai Kunjungi Arab Saudi
Advertisement . Scroll to see content

Momen Hangat Presiden Prabowo Disambut Pangeran MBS di Istana Al-Salam Jeddah

Kamis, 03 Juli 2025 - 06:22:00 WIB
Momen Hangat Presiden Prabowo Disambut Pangeran MBS di Istana Al-Salam Jeddah
Presiden Prabowo Subianto menggelar pertemuan dengan Putra Mahkota Arab Saudi Pangeran Mohammed bin Salman (MBS) di Istana Al-Salam, Jeddah, Rabu (2/7/2025). (Foto: BPMI Setpres)
Advertisement . Scroll to see content

JEDDAH, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Putra Mahkota sekaligus Perdana Menteri (PM) Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Salman Al Saud, di Istana Al-Salam, Jeddah, Rabu (2/7/2025). Pertemuan tersebut digelar dalam rangka kunjungan kenegaraan ke Arab Saudi.

Prabowo tiba di Istana Al-Salam sekitar pukul 17.00 waktu setempat. Setibanya di pelataran istana, Prabowo langsung disambut hangat oleh Pangeran Mohammed bin Salman (MBS) sesaat setelah turun dari kendaraan. 

Keduanya tampak akrab saat berjabat tangan dan berjalan berdampingan dalam perbincangan yang tampak hangat.

Kunjungan kenegaraan ini diawali dengan Upacara penyambutan yang digelar secara khidmat. Presiden Prabowo dan Pangeran MBS berdiri tegak mendengarkan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan lagu kebangsaan Arab Saudi.

Usai upacara, Presiden Prabowo dan Pangeran MBS berpindah menuju ruang pertemuan untuk menggelar perbincangan empat mata (tete-a-tete). Pertemuan ini mencerminkan eratnya hubungan personal dan strategis diantara pemimpin kedua negara, serta menjadi momen penting untuk membahas berbagai isu bilateral dan regional.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut