Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Denny Indrayana Gabung Tim Kuasa Hukum Roy Suryo Cs di Kasus Fitnah Ijazah Jokowi
Advertisement . Scroll to see content

Tak Pilih Lockdown, Jokowi: Belum Tentu Menyelesaikan Masalah

Jumat, 30 Juli 2021 - 14:12:00 WIB
Tak Pilih Lockdown, Jokowi: Belum Tentu Menyelesaikan Masalah
Presiden Jokowi menegaskan lockdown tidak menjamin penanganan covid-19 di Indonesia berhasil. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut kasus covid-19 di Indonesia meningkat tajam akibat varian Delta. Hal itu menyebabkan permasalahan kompleks di bidang kesehatan dan ekonomi.

Menurut Jokowi pemerintah mengambil respons cepat dengan menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. Menurut dia kebijakan itu yang paling tepat untuk Tanah Air.

Jokowi pun menegaskan Indonesia tidak bisa memilih opsi tutup total alias lockdown seperti negara-negara lainnya. Pasalnya pemerintah perlu menyeimbangkan gas dan rem antara pemulihan kesehatan dan ekonomi.

"Tidak bisa kita tutup seperti negara lain lockdown. Lockdown artinya tutup total, kemarin yang namanya PPKM Darurat itu kan namanya semi lockdown, itu masih semi saja saya sudah misalnya masuk kampung, saya masuk ke daerah semuanya menjerit untuk dibuka," kata Jokowi saat menyerahkan Banpres Produktif di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (30/7/2021).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut