Penampakan Pesawat Garuda Indonesia yang bakal Antar Paus Fransiskus ke Papua Nugini
JAKARTA, iNews.id - Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus bakal melanjutkan kunjungan apostolik ke Papua Nugini, Jumat (6/9/2024). Dia akan meninggalkan Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang.
Paus Fransiskus dan rombongan akan menumpang pesawat milik Garuda Indonesia jenis Airbus 330.
Berdasarkan pantauan iNews.id, pesawat tersebut sudah disiapkan di landasan udara jelang kedatangan Bapa Suci dari Kantor Kedutaan Besar (Kedubes) Vatikan di Jakarta Pusat.
Di sisi lain, para delegasi yang akan ikut bersama Paus Fransiskus juga sudah berada di Terminal VIP Bandara Soekarno-Hatta.
Sebagai informasi, Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus sudah berada di Indonesia sejak Selasa (3/9/2024).
Selama di Indonesia, Paus Fransiskus mengunjungi sejumlah tempat seperti Istana Kepresidenan, Kedubes Vatikan, Gereja Katedral, Masjid Istiqlal dan Kantor Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), hingga memimpin misa di Stadion GBK.
Editor: Rizky Agustian