Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Contoh Soal UAS Seni Budaya Kelas 11 Semester 1 Beserta Kunci Jawabannya
Advertisement . Scroll to see content

Pola Lantai Garis Lengkung: Pengertian, Jenis dan Contoh Tarian Daerahnya

Senin, 16 Januari 2023 - 16:47:00 WIB
Pola Lantai Garis Lengkung: Pengertian, Jenis dan Contoh Tarian Daerahnya
Ilustrasi. Pola lantai garis lengkung (Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Pola lantai garis lengkung adalah salah satu formasi pada seni tari. Namun, apakah kalian tahu apa saja yang termasuk dalam jenis ini? Simak di sini penjelasannya.

Pengertian Pola Lantai

Sebelum membahas lebih banyak mengenai pola lantai garis lengkung perlu diketahui terlebih dahulu, apa sih pola lantai? Pola lantai adalah sebuah gerakan yang dilakukan oleh penari dengan cara berpindah tempat atau bergeser. Sehingga membentuk barisan tertentu yang mendukung tarian menjadi lebih indah.

Pola lantai Garis Lengkungan

Pada dasarnya, pola lantai garis lengkung adalah pola lantai melingkar. Pada beberapa tarian yang mengembangkan pola ini menggunakannya dengan berbagai contoh.

Misalnya, pola setengah lingkaran, garis lengkung ke depan, garis lengkung ke belakang, garis lengkung ke samping, atau menyerong. Bahkan bisa juga membentuk pola angka delapan.

Contoh Pola Lantai Garis Lengkung

Pola lantai melengkung ini ternyata memiliki makna, lho. Makna dari pola ini adalah memberikan kesan tarian yang lemah lembut. Adapun contoh tari pola lantai garis lengkung adalah tari piring dari Sumatera Barat.

Kemudian, ada juga tari pendet dan kecak dari Bali. Sedangkan, tari Seudati dari Aceh menggunakan pola gabungan, yakni pola lantai lurus, lengkung dan zig-zag.

Demikian penjelasan mengenai pola lantai garis lengkung. Silakan dipahami dan selamat belajar!

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut