Polisi Gelar Rekonstruksi Penembakan Laskar FPI Dini Hari Nanti
JAKARTA, iNews.id - Penyidik Bareskrim Polri akan menggelar rekonstruksi penembakan anggota Laskar Front Pembela Islam (FPI) di Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Senin (14/12/2020) dini hari nanti. Reka ulang dijadwalkan pukul 01.00 WIB.
Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Irjen Pol Andi Rian Brigjen Pol Andi Rian Djajadi mengonfirmasi rencana kegiatan tersebut. Reka ulang bagian dari tim penyidikan untuk mengumpulkan barang bukti atau merekonstruksi kejadian tindak pidana.
“Betul mas,” kata Andi Rian saat dihubungi iNews.id, Minggu (13/12/2020).
Enam anggota Laskar FPI ditembak mati oleh penyidik Polda Metro Jaya pada Senin (7/12/2020) dini hari. Tindakan tegas dan terukur terhadap para pengawal Habib Rizieq Shihab itu dilakukan karena mereka menyerang dengan senjata api dan senjata tajam.
Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebelumnya mengatakan, dari hasil penyidikan sementara Bareskrim, ditemukan bukti-bukti Laskar FPI menyerang polisi. Penyidik menemukan jelaga (abu) di tangan pelaku yang diduga kuat dari letusan senjata api untuk menembak polisi.
Selain itu, penyidik menemukan kerusakan dari mobil aparat kepolisian ketika peristiwa di Tol Jakarta-Cikampek tersebut. "Ditemukan adanya kerusakan mobil petugas," ujar Listyo di Mapolda Metro Jaya.
Editor: Zen Teguh