Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Menkes Pastikan Super Flu Tak Mematikan seperti Covid-19: Gak Usah Khawatir
Advertisement . Scroll to see content

Positif Covid-19, Ketua KPU Arief Budiman Dirawat di RSPAD

Selasa, 22 September 2020 - 14:52:00 WIB
Positif Covid-19, Ketua KPU Arief Budiman Dirawat di RSPAD
Ketua KPU Arief Budiman (Foto: iNews/Felldy)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta. Arief beberapa waktu lalu dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.

Komisioner KPU, Pramono Ubaid Thantowi memastikan kondisi Arief masih dalam kondisi kesehatan yang baik.

"Iya (benar dirawat di RSPAD). Kondisinya baik," kata Pramono saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (22/9/2020).

Dia membeberkan alasan yang membuat Arief harus dirujuk ke rumah sakit milik Angkatan Darat tersebut. Salah satunya, dalam rangka mengantisipasi penyebaran Covid-19 ke orang yang berada di sekitarnya.

"Hanya biar fokus menjaga kesehatan, dan terpindah dari anak-istri," ujarnya.

Sementara, Pram yang juga telah dinyatakan positif Covid-19 mengaku kini kondisi kesehatannya masih dalam keadaan yang baik. Dia mengaku masih tetap menjalani isolasi mandiri di rumah dinas KPU.

"Kalau saya kan sendiri di rumdin. Jadi relatif aman untuk keluarga," katanya.

Editor: Muhammad Fida Ul Haq

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut