Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Momen Perayaan Tahun Baru 2026 di Sejumlah Negara, dari Gemerlap hingga Harapan
Advertisement . Scroll to see content

PPP soal Peluang Tak Koalisi dengan PDIP di Pilgub Jakarta: Itulah Demokrasi

Jumat, 16 Agustus 2024 - 22:49:00 WIB
PPP soal Peluang Tak Koalisi dengan PDIP di Pilgub Jakarta: Itulah Demokrasi
Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono. (Foto: Achmad Al Fiqri)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) berpeluang tidak berkoalisi dengan PDI-Perjuangan (PDIP) di Pilgub Jakarta 2024. Hal ini menyusul keputusan partai berlambang Kakbah itu akan bergabung bersama Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.

Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono menilai masing-masing partai politik (parpol) memiliki kedaulatan untuk mengambil keputusan terkait pencalonan di pilkada. Sehingga, perbedaan yang ada dianggapnya wajar. 

"Ya itu sudah menjadi keniscayaan politik ya, kadang bersama, kadang berbeda. Itulah demokrasi kita," kata Mardiono di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2024).

Kendati demikian, Mardiono mengaku sikap politik yang diambil partainya ini juga sudah dikomunikasikan dengan elite PDIP. Menurutnya, meskipun PPP berpeluang berbeda sikap dengan PDIP, komunikasi politik tetap dibangun.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut