Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : PM Malaysia Anwar Ibrahim Tiba di Istana Negara sambil Dikawal Pasukan Berkuda
Advertisement . Scroll to see content

Prabowo: PM Malaysia Bukan Hanya Sahabat Saya, tapi Sahabat Rakyat Indonesia

Jumat, 27 Juni 2025 - 16:28:00 WIB
Prabowo: PM Malaysia Bukan Hanya Sahabat Saya, tapi Sahabat Rakyat Indonesia
Presiden Prabowo Subianto dan PM Malaysia Anwar Ibrahim. (Foto: Riyan Rizki Roshali)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menerima kunjungan Perdana Menteri (PM) Malaysia Dato' Seri Anwar Ibrahim di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (27/6/2025). Prabowo menyinggung kedekatan dengan Anwar Ibrahim.

Menurut Prabowo, Anwar Ibrahim bukan hanya sahabatnya, namun sahabat seluruh rakyat Indonesia.

“Saya hari ini sangat gembira dan berbahagia dapat menyambut Perdana Menteri Malaysia Dato’ Seri Anwar Ibrahim di Jakarta. Pak Anwar, bukan saja sahabat saya, tapi sahabat seluruh rakyat Indonesia,” kata Prabowo dalam di Istana Negara, Jakarta, Jumat (27/6/2025).

Dia mengatakan kunjungan Anwar Ibrahim menunjukkan eratnya hubungan antara Indonesia dan Malaysia selama ini.

“Juga menunjukkan komitmen untuk kita terus memperkuat kerjasama di semua bidang,” ujar dia.

Sebelumnya, pesawat yang membawa Anwar Ibrahim beserta rombongan mendarat di Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, sekitar pukul 13.10 WIB.

Saat turun dari pesawatnya, Anwar Ibrahim terlihat disambut langsung oleh Prabowo. Tampak momen akrab terjadi antara kedua pemimpin negara itu.

Selanjutnya, kedua kepala negara saling memperkenalkan delegasi masing-masing. Prabowo mengenalkan Menteri Investasi dan Hilirisasi yang juga CEO Danantara yang juga CEO BPI Danantara Rosan Roeslani, Menteri Luar Negeri Sugiono, Gubernur Jakarta Pramono Anung, serta Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

Setelah memperkenalkan delegasi, Prabowo dan Anwar Ibrahim meninggalkan Halim Perdanakusuma menggunakan mobil yang sama.

Editor: Rizky Agustian

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut