Prabowo Semangat Kejar Swasembada Pangan: Saya Merasa 30 Tahun Lebih Muda
JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto mendukung swasembada pangan di Indonesia, mulai dari beras hingga bawang putih. Berkat keinginan itu, ia mengaku mendapatkan semangat hingga merasa lebih muda.
Awalnya, Prabowo mengatakan bahwa Indonesia telah swasembada beras. Ia pun menargetkan komoditas lain, seperti ikan dengan membangun kampung nelayan.
"Tidak hanya swasembada beras, jagung, singkong kita swasembada nanti, bawang putih kita harus swasembada, ternak ikan, kita akan produksi besar-besaran, kita akan buka ribuan desa nelayan," ujar Prabowo di Karawang, Rabu (7/1/2026).
Ia pun mengaku sangat bersemangat karena keinginan-keinginan tersebut. Bahkan, ia merasa lebih muda berkatnya.
"Ini rencana besar kita, hari ini saya sungguh terima kasih, saya merasa dapat dorongan, kekuatan, energi, saya merasa sepertinya menjadi 30 tahun lebih muda karena saya melihat tadi petani kita naik dan saya juga mendapat laporan menteri kelautan hasil daripada nelayan juga naik," tutur dia.
Sementara itu, ia juga mengingatkan kembali sejarah perjuangan kemerdekaan yang menurutnya tidak lepas dari peran besar rakyat, khususnya para petani.
“Yang memberi makan kepada tentara, pejuang-pejuang adalah para petani Indonesia. Kita tidak bakal merdeka tanpa jasa para petani kita saudara-saudara sekalian,” ujar Prabowo.
Editor: Puti Aini Yasmin