Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KPAI Ungkap Hasil Survei: Program MBG Bermanfaat, tapi Menu Belum Sesuai Selera Anak
Advertisement . Scroll to see content

Prabowo Ungkap Jepang Berminat Bantu Makan Bergizi Gratis, bakal Kirim Tenaga Ahli

Sabtu, 11 Januari 2025 - 14:18:00 WIB
Prabowo Ungkap Jepang Berminat Bantu Makan Bergizi Gratis, bakal Kirim Tenaga Ahli
Perdana Menteri (PM) Jepang Shigeru Ishiba dan Presiden Prabowo Subianto di Istana Bogor, Sabtu (11/1/2025). (Foto: Sekretariat Presiden/YouTube)
Advertisement . Scroll to see content

BOGOR, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan pemerintah Jepang berminat membantu program prioritas di kepemimpinannya. Salah satunya makan bergizi gratis.

“Mereka juga berminat untuk bantu di bidang makan bergizi karena mereka pun punya pengalaman di bidang itu sudah 80 tahun,” kata Prabowo usai pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri (PM) Jepang Shigeru Ishiba di Istana Bogor, Sabtu (11/1/2025).

Prabowo menyebutkan, pemerintah Jepang akan membantu dari sisi pelatihan dalam program tersebut.

"Mereka yang menawarkan inisiatif mereka untuk ikut membantu mungkin dengan pelatihan, dan lain sebagainya,” ujar dia. 

Dalam pertemuan itu pula, Prabowo mengajak pemerintah Jepang bekerja sama dalam bidang pangan, maritim dan energi.

“Saya kira demikian, saya undang mereka untuk ikut dalam kerja sama di bidang pangan, di bidang maritim, di bidang energi, perikanan dan sebagainya,” jelas dia.  

Sementara itu, Ishiba menyebutkan pihaknya akan mengirim tenaga ahli untuk membantu pemerintah Indonesia menyukseskan makan bergizi gratis.

“Untuk mengakomodasi keinginan besar Presiden Prabowo untuk menyediakan makan siang bergizi tinggi untuk anak-anak di Indonesia, kami negara Jepang akan menyelenggarakan paket kerja sama termasuk pelatihan penyedia makan siang sekolah, pengiriman tenaga ahli,” kata Ishiba di Istana Bogor, Sabtu (11/1/2025).

Selain tenaga ahli, Jepang jua akan membantu meningkatkan sektor perikanan dan pertanian.

"Bantuan peningkatan sektor perikanan dan pertanian dengan memanfaatkan berbagai pengalaman negara Jepang,” tutur Ishiba.

Editor: Rizky Agustian

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut