Sandi Janji Kurangi Pengangguran, Ma'ruf Maksimalkan Program Jokowi
JAKARTA, iNews.id - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 01 Ma'ruf Amin mengatakan, pihaknya akan memaksimalkan manfaat yang sudah diberikan Pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla dengan melanjutkan program-programnya. Sementara cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno berjanji akan mengurangi pengangguran di usia muda.
"Apa yang dilakukan oleh Jokowi-JK adalah merupakan peletakan dasar dan model dasar dan yang akan kami lakukan agar maksimal utility, memaksimalkan manfaat yang sudah ada," kata Ma'ruf saat memberikan pernyataan penutup pada debat cawapres 2019, di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3/2019).
Dia menjelasan, dirinya dan Jokowi akan melanjutkan program Jokowi-JK. Tujuannya adalah untuk memberi perbaikan secara terus-menerus dan berkelanjutan.
"Sesuai dengan prinsip, melakukan perbaikan ke arah yang lebih baik secara terus-menerus dan berkelanjutan," ujar Ma'ruf.
Aspek lainnya adalah memperkuat pembangunan infrastruktur dan sumber daya manusia (SDM). "Oleh karena itu kami mohon doa restu kepada seluruh rakyat Indonesia agar cita-cita dan niat kami itu dengan izin Allah dapat terwujud," tuturnya.
Sementara Sandiaga Uno berjanji mengurangi angka pengangguran di usia muda. Salah satu bentuknya dengan program rumah siap kerja dan OK OCE.
"Jelas program OK OCE yang kami launching beserta rumah siap kerja sanggup untuk menciptakan 2 juta lapangan kerja baru melalui penciptaan-penciptaan 2 juta wirausaha baru," tuturnya.
Dalam bidang pendidikan, Sandi menciptakan sistem pendidikan yang berkualitas dengan konsep link and match. Seperti, membangun budi pekerti, karakter yang kuat dan berakhlakul karimah.
"Menjadi fokus kita ke depan mencabut Ujian Nasional, memberikan liburan di bulan Ramadhan sebagai meneruskan program yang pernah dijalankan oleh Gus Dur, bulan Ramadhan bulan toleransi Bhineka Tunggal Ika," kata Sandi.
Editor: Djibril Muhammad