Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : MNC University Gelar Program Pengabdian kepada Masyarakat dengan Beri Pelatihan
Advertisement . Scroll to see content

Sejarah Taman Ismail Marzuki, Fasilitas dan Cara Berkunjung, Pegiat Seni Wajib Tahu

Rabu, 08 Februari 2023 - 15:29:00 WIB
Sejarah Taman Ismail Marzuki, Fasilitas dan Cara Berkunjung, Pegiat Seni Wajib Tahu
Taman Ismail Marzuki (foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Sejarah Taman Ismail Marzuki (TIM) atau yang memiliki nama lengkap Pusat Kesenian Jakarta Taman Ismail Marzuki ini penting diketahui bagi pegiat seni. TIM merupakan saksi bisu perkembangan seni budaya di Jakarta dan Indonesia.

Taman yang berlokasi di Jalan Cikini Raya Nomor 73, Menteng, Jakarta Pusat, ini berdiri berdampingan dengan Institut Kesenian Jakarta (IKJ) dan Planetarium Jakarta.

Sejarah Taman Ismail Marzuki

Taman ini mengambil nama seorang komponis kelahiran Kwitang 11 Mei 1914, yaitu Ismail Marzuki. Dia ditetapkan sebagai pahlawan nasional pada 10 November 2004.

Taman Ismail Marzuki merupakan bentuk penghargaan untuk Ismail Marzuki karena telah berjasa menciptakan lebih dari 200 lagu, beberapa di antaranya dijadikan lagu wajib nasional.

Pada 10 November 1968, taman ini diresmikan Gubernur DKI Jakarta saat itu Ali Sadikin. Lokasi taman seluas kurang lebih 7,2 hektare ini sebelumnya adalah ruang rekreasi umum Taman Raden Saleh dan kebun binatang Jakarta (saat ini pindah ke Ragunan).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut