Selain ke Inggris, Prabowo Juga Dijadwalkan Hadiri Forum Global di Swiss
JAKARTA, iNews.id – Presiden Prabowo Subianto memulai rangkaian lawatan luar negerinya dengan bertolak ke Inggris pada Minggu (18/1/2026) siang. Selain itu, ia juga dijadwalkan menghadiri forum global di Swiss.
Menurut Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya, dalam agenda di Davos, Swiss, Prabowo dijadwalkan menyampaikan pidato kunci dalam World Economic Forum (WEF) yang akan dihadiri puluhan kepala negara dan pemerintahan serta ribuan peserta dari berbagai negara.
"Presiden Prabowo juga akan melakukan dialog strategis dengan para CEO dari perusahaan terkemuka mancanegara," ucapnya, Minggu (18/1/2026).
Sebelumnya, Prabowo akan lebih dahulu ke melaksanakan agenda pertemuan di Inggris, dengan bertemu Raja Charles III hingga Perdana Menteri (PM) Keir Starmer.
"Di London, Inggris, Presiden Prabowo akan bertemu dengan Perdana Menteri Inggris Keir Starmer untuk membahas kesepakatan dalam beberapa kerja sama strategis, di antaranya dalam bidang ekonomi dan maritim," kata Teddy.
Editor: Puti Aini Yasmin