Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 2026 Jatuh pada 18 Februari
Advertisement . Scroll to see content

Sidang Isbat Awal Ramadan 1440 H Sore Ini di Kemenag

Minggu, 05 Mei 2019 - 13:16:00 WIB
Sidang Isbat Awal Ramadan 1440 H Sore Ini di Kemenag
Ilustrasi, pantauan untuk menentukan awal Ramadan. (SINDOphoto).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Agama (Kemenag) akan melaksanakan sidang Isbat awal Ramadan 1440 H. Sidang Isbat akan dilaksanakan di Auditorium HM. Rasjidi, Gedung Kemenag, Jalan M.H Thamrin, Jakarta, Minggu (5/5/2019) pukul 17.00 WIB.

Sementara rapat persiapan sidang Isbat dilaksanakan pada Jumat (3/5/2019). Rapat dipimpin oleh Direktur Jenderal Bimas Islam Muhamadiyah Amin.

"Acara akan dimulai dengan pemaparan posisi hilal awal Ramadan oleh Tim Falakiyah Kemenag," ujar Amin dikutip, Minggu (5/5/2019) dari laman kemenag.go.id.

Menurutnya, hasil data hisab dan pantauan Rukyatul hilal yang dilakukan oleh tim Kemenag di seluruh Indonesia akan dilaporkan usai waktu salat magrib. "Kita melakukan pantauan Rukyatul Hilal di 102 titik di Indonesia," ucapnya.

Sidang Isbat akan dihadiri dari unsur Kemenag, DPR, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Ormas Islam dan perwakilan negara sahabat. Proses sidang akan dilaksanakan secara tertutup.

"Keputusan sidang itu akan disampaikan dalam konferensi pers yang dilakukan oleh Menteri Agama, DPR, serta MUI. Kita jadwalkan pukul 19.00 sudah bisa dilakukan konferensi pers," katanya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut