Sindir Isu Boikot Nasi Padang, Sandi Santap Siang di Restoran Padang
JAKARTA, iNews.id, – Di tengah mencuatnya isu boikot nasi padang usai Pilpres 2019, cawapres nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno membuktikan sebaliknya. Sandi datang ke Restoran Padang dan menikmati kuliner khas Minang itu.
Sebelum memantau proses rekapitulasi suara di Jatiwaringin, Jakarta Timur, Sandi mendatangi Restoran Padang. Dia ditemani antara lain politikus PKS yang juga Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Mardani Ali Sera.
Sandi yang mengenakan kaos biru tampak lahap menyantap hidangan yang disajikan berpiring-piring itu. Menurutnya, restoran ini merupakan salah satu rumah makan terkenal di Jawa Timur.
"Ini bagian dari mendukung kuliner restoran Padang yang katanya dikhawatirkan sepi, ternyata ramai juga. Jadi enggak perlu takut, enggak perlu baperan, enggak perlu terbawa isu-isu pilpres," kata Sandi, Jumat (26/4/2019).

Pernyataan Sandi merespons isu boikot nasi padang yang digaungkan warganet usai Pilpres 2019. Sejumlah netizen memunculkan tagar boikot nasi padang karena di wilayah Sumatera Barat pasangan Prabowo-Sandi lebih unggul dari Jokowi-Ma’ruf.
Sandi mengingatkan kepada semua pihak agar menanggapi isu Pilpres 2019 ini dengan sikap dewasa. Bukan justru kontraproduktif, antara lain dengan menghembuskan isu boikot nasi padang.
"Kita harus dukung justru kuliner rendang yang sudah terpilih (menjadi) salah satu makanan juara dunia. Jadi kita harus mendukung, dan alhamdulillah saya lihat dengan mata kepala sendiri ternyata masih ramai. Jadi enggak usah terlalu khawatir," kata mantan wakil gubernur DKI Jakarta ini.
Editor: Zen Teguh