Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kontak Tembak di Bandara Aminggaru Papua, Polri Pastikan Tak Ada Korban
Advertisement . Scroll to see content

Staf Desa di Gowa Ditembak OTK di Depan Rumah, Peluru Bersarang di Pinggang

Kamis, 26 Juni 2025 - 17:42:00 WIB
Staf Desa di Gowa Ditembak OTK di Depan Rumah, Peluru Bersarang di Pinggang
Staf desa menjadi korban penembakan oleh OTK di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Kamis (26/6/2025) pukul 00.30 WITA. (Foto: Bugma).
Advertisement . Scroll to see content

GOWA, iNews.idPenembakan oleh orang tak dikenal (OTK) menggegerkan warga Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Kamis (26/6/2025) pukul 00.30 WITA. Seorang staf desa bernama Hardianto (35), warga Desa Panaikang, Kecamatan Pattallassang menjadi korban penembakan saat duduk di depan rumahnya.

Korban mengalami luka tembak di punggung kanan yang diduga berasal dari senapan angin. Korban sempat mendengar suara letusan sebelum merasakan nyeri hebat dan menyadari telah terkena tembakan.

Warga sekitar segera menolong dan membawa korban ke IGD RSUD Syekh Yusuf, Gowa. Korban kemudian dirujuk ke RS Wahidin Makassar untuk menjalani operasi pengangkatan peluru yang bersarang di pinggangnya.

Kasat Reskrim Polres Gowa, AKP Bahtiar mengatakan, tim Satreskrim langsung menuju lokasi setelah menerima laporan kejadian. Petugas telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan keterangan saksi.

"Korban sadar tapi diperkirakan ada proyektil di dalam tubuhnya sehingga diangkat melalui tindakan operasi," ujar AKP Bahtiar.
 
Saat ini, kata dia masih menyelidiki kasus tersebut, temasuk identifikasi pelaku dan motif penembakan. "Beberapa keterangan saksi ada yang mengatakan pelaku menggunakan sepeda motor ada juga yang mengatakan jalan kaki," katanya.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut