Tahapan Awal Transisi Pandemi Menuju Endemi, Vaksinasi Harus Capai 70 Persen
JAKARTA, iNews.id – Pemerintah sedang menyusun road map transisi dari pandemi menuju endemi sebagai upaya mengendalikan laju penularan Covid-19 dan mengembalikan aktivitas masyarakat secara normal. Tahap awal bagi masyarakat dengan percepatan vaksinasi, mendisiplinkan kebiasaan memakai masker, menjaga kesehatan tubuh dengan gaya hidup sehat dan selalu menjaga protokol kesehatan secara ketat.
Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Kesehatan dan Pembangunan Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) Agus Suprapto menjelaskan tahap persiapan tersebut, misalnya vaksinasi harus mencapai 70 persen.
“Vaksinasinya harus 70 persen, prokes tetap berjalan dengan baik menjadi kebiasaan dalam perilaku masyarakat, kemudian program 3M dan 3T dapat dijalankan oleh petugas-petugas yang kompeten dan bisa dipercaya, itulah saya kira kita sudah memasuki masa persiapan dan transisi,” ujar Agus dikutip dari keterangannya, Rabu (20/10/2021).
Dia menuturkan, persiapan memasuki masa transisi dan hidup berdampingan dalam situasi Covid-19, yaitu selalu menjaga protokol kesehatan secara ketat serta menyesuaikan hidup dengan kebiasaan baru.
“Memasuki endemi, kita dapat mengontrol keduanya dengan semua ilmu yang kita keluarkan harapannya kita akan menjadi lebih baik,” tuturnya.
Menurutnya, pemerintah telah berupaya semaksimal melalui stimulus kebijakan fiskal untuk kelompok menengah ke bawah berupa berbagai program bantuan yang telah diberikan kepada masyarakat.
“Stimulus kebijakan fiskal untuk kelompok menengah ke bawah yang menjadi fokus pemerintah melalui bantuan sosial maupun bantuan lainnya,” katanya.
Editor: Kurnia Illahi