Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sosok Rahmah El Yunusiyah, Pahlawan Nasional yang juga Guru Rasuna Said
Advertisement . Scroll to see content

Teks Doa Upacara Hari Pahlawan 10 November yang Bisa Dibaca untuk Para Pejuang

Selasa, 08 November 2022 - 15:49:00 WIB
Teks Doa Upacara Hari Pahlawan 10 November yang Bisa Dibaca untuk Para Pejuang
Doa Upacara Hari Pahlawan 10 November (Freepik)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Doa upacara Hari Pahlawan merupakan bagian dari rangkaian peringatan 10 November. Berikut bacaan doa untuk pahlawan bahasa Arab, latin dan artinya.

Setiap tanggal 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan. Para pejuang yang telah mengobarkan keringat dan darahnya harus dihargai dengan sepenuh hati, salah satunya dengan membaca doa.

Doa Upacara Hari Pahlawan 10 November

Dikutip dari buku 'Doa-doa dalam Acara Resmi, Keagamaan dan Kemasyarakatan' terbitan Toha Putra, berikut doa untuk pahlawan singkat yang bisa dibaca.

  • Latin: Bismillahirahmanirahim

Allahummaghfirlanaa wa syuhadaa'anaa wa abthaalanaa wa lijami'il-mukminiina wal-mukminaat wal-muslimiina wal-muslimaatil-ahyaa'i minhum wal-amwaat, innaka qariibun mujiibud-da'awaati yaa rabbal-'aalamiin.

Allaahumma a'izzil-islaama wal-muslimiin, wansyur juyuusyal-muwahhidiin. Wa ahlikil-kafata wazhzhaalimiin wal musyrikiin. Wal-fasaqata easy-syuyuu'iyyiina. Wal-mubtadi'ata wal-mufaafiqiin. Allaahumma Nakkis a'laamahum. Wa zalzil aqdaamahum wa syattit jumuu'ahum. Innaka 'alaa kulli sya'in qadiir.

Allaahummanshur sulthaananaa wa umaraa'anaa wa 'ulamaa'ana wa zu'amaa'anaa wa wuzaraa'anaa Imaamal-muslimiina nashran 'aziizan daa'iman. Allahumma qahhir a'adaa'anaa wa a'daa'ad-diini. Subhaana rabbika rabbil-'izzati 'ammaa yashifuun. Wa salaamun 'alal-mursaliin. Walhamdu lillahi rabbil-'aalamiin.

  • Arti doa upacara hari Pahlawan:

Dengan nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Ya Allah, ampunilah kami, para syuhada dan pahlawan kami serta seluruh orang-orang yang beriman dan beragama Islam laki-laki dan perempuan, yang masih hidup dan yang sudah mati, sungguh bahwa Engkau adalah ekat lagi mengabulkan segala doa, wahai Tuhan semesta alam.

Ya Allah, muliakanlah (kuatkanlah) Islam dan kaum muslimin, bentangkanlah kesatuan tentara, hancurkanlah orang-orang kafir, zalim dan musyrik, orang-orang fasik, dan orang-orang komunis, orang-orang yang berbuat bid'ah dan munafik.

Ya Allah, balikkanlah pengertian mereka, guncangkan perlawanan mereka, dan ceraikanlah perlawanan mereka, sesungguhnya Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu. Ya Allah, tolonglah penguasa-penguasa kami, ulama-ulama kami, pemimpin-pemimpin kami dan para menteri kami sebagai pemimpin kaum muslimin dengan pertolongan yang kuat (banyak) lagi abadi.

Ya Allah, kalahkanlah musuh-musuh kami dan musuh-musuh agama. Mahasuci Tuhanmu Tuhan yang mempunyai keperkasaan dari apa yang mereka katakan, dan keselamatan dilimpahkan atas para rasul. Dan segala puji bagi Allah Tuhan seru sekalian alam.

Nah, jangan lupa untuk membaca doa upacara hari Pahlawan di atas ya!

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut