Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Janji Prabowo ke Pengungsi: Percayalah, Presidenmu Tak Akan Tinggalkan Saudara Sekalian!
Advertisement . Scroll to see content

Tiba di Merauke, Prabowo Disambut Tarian Adat Suku Marind

Senin, 25 Maret 2019 - 16:20:00 WIB
Tiba di Merauke, Prabowo Disambut Tarian Adat Suku Marind
Capres nomor urut 02 Prabowo Subianto mendapat sambutan adat di Bandara Mopah, Merauke, Papua, Senin (25/3/2019). (Foto: istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

MERAUKE, iNews.id, - Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto melanjutkan kampanyenya di kawasan timur Indonesia. Kali ini mantan Komandan Jenderal Kopassus itu berkunjung ke Kabupaten Merauke, Papua.

Di wilayah ujung selatan Papua tersebut Prabowo akan menyapa ribuan masyarakat di Lapangan Mandala. Saat tiba di wilayah yang berbatasan langsung dengan Papua Nugini tersebut, Prabowo disambut oleh tarian adat Gatsi khas masyarakat adat tradisional suku Marind yang merupakan suku asli Kabupaten Merauke.

Tidak hanya disambut dengan tarian Gatsi, capres yang berpasangan dengan Sandiaga Salahuddin Uno itu juga disematkan topi adat Himbo dan Bawai, sejenis rompi adat suku Marind oleh tokoh adat setempat.


"Selamat datang Bapak Prabowo, izinkan kami memberikan penghormatan adat untuk Bapak," kata salah satu tokoh adat setempat kepada Prabowo sembari menyempatkan topi adat Himbo di Bandara Mopah, Merauke, Papua, Senin (25/3/2019).

Usai mendapatkan sambutan prosesi adat, Prabowo pun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada masyarakat Merauke yang telah menyambutnya dengan sangat ramah dan bersahabat.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut