Update 2 Mei: Positif Covid-19 Bertambah 4.394 Jadi 1.677.274 Orang
JAKARTA, iNews.id – Jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia bertambah 4.394 pada Minggu (2/5/2021). Penambahan harian ini menjadikan keseluruhan kasus positif menjadi 1.677.274 orang.
Berdasarkan data Kementerian Kesehatan yang diperbarui pada Minggu pukul 12.00 WIB tadi siang, jumlah pasien sembuh juga melonjak. Terjadi penambahan 3.740 sehingga total 1.530.718 orang.
Kendati demikian, angka kematian juga bertambah. Kemenkes mencatat terjadi 144 kasus kematian dalam sehari ini sehingga total 45.796 orang di seluruh Indonesia.
Adapun kasus aktif hingga saat ini mencapai 100.760 yang tersebar di berbagai provinsi di Indonesia.
Pemerintah kembali menyerukan agar masyarakat Indonesia taat dan disiplin menerapkan protokol kesehatan, termasuk tidak mudik pada Lebaran tahun ini. Upaya-upaya ini menjadi langkah agar tidak kembali terjadi ledakan kasus Covid.
Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Doni Monardo sebelumnya mengingatkan, tidak mudik sangat penting dilakukan demi kepentingan yang lebih besar bagi seluruh masyarakat Indonesia. Saat ini penularan Covid-19 masih terjadi setiap hari.
Di Indonesia, kata dia, kasus Covid-19 rata-rata memakan empat nyawa manusia setiap jam. “Kenapa tidak boleh mudik karena manusia menjadi perantara membawa virus Covid dari satu daerah ke daerah lainnya,” ujar Doni, Minggu (25/4/2021).
Editor: Zen Teguh