Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kronologi Lengkap Pelanggan Minum Cairan Pembersih, Restoran Minta Maaf!
Advertisement . Scroll to see content

Viral Satu Keluarga Jadi Perwira TNI-Polri, Ayah Kopassus, Putri Polisi-Putra Tentara

Jumat, 01 Desember 2023 - 07:00:00 WIB
Viral Satu Keluarga Jadi Perwira TNI-Polri, Ayah Kopassus, Putri Polisi-Putra Tentara
Tangkapan layar satu keluarga viral menjadi perwira TNI-Polri. Ayah Kopassus, putri polisi dan putranya menjadi tentara. (Foto: TikTok @aseloledotkom)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Video satu keluarga menjadi perwira TNI-Polri viral di media sosial. Video ini terekam saat wisuda prabhatar Akademi TNI dan Akademi Kepolisian (Akpol) di Lapangan Sapta Marga Akmil, Magelang, Jawa Tengah, Selasa (28/11/2023).

Dalam video yang diunggah akun TikTok @aseloledotkom merekam rasa haru bercampur bahagia saat kelulusan salah satu perwira Akademi TNI. Dia dipeluk anggota keluarganya yang juga para perwira TNI-Polri.

Sang ayah diketahui sebagai perwira Kopassus. Kakak perempuannya perwira polisi.

"Selamat berjuang di kerasnya kehidupan. Alhamdulillah banggain ibu ayah," tulis @aseloledotkom dikutip Jumat (1/12/2023).

Sejak diunggah, video viral ini telah disukai 69.100 kali dan dibagikan 914 kali. Ratusan netizen juga mengomentari dan bangga dengan orang tua yang telah mendidik anak-anaknya sehingga menjadi perwira polisi dan tentara.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut