Polusi Udara Tinggi, Milwaukee Kembangkan Tool Bertenaga Baterai
JAKARTA, iNews.id - Polisi udara yang tinggi di Jakarta saat ini menjadi perhatian publik. Sektor otomotif diduga sebagai penyebab utama polusi.
Namun, faktanya polusi udara tidak hanya disebabkan mobil dan motor berbahan bakar minyak, tapi juga sektor pendukung seperti peralatan bengkel (tool), perkakas dan industri manufaktur yang menggunakan sumber energi besar.
Selama ini, peralatan perbaikan atau perawatan otomotif menggunakan kompresor berbahan bahan bakar atau melalui kabel aliran listrik. Ini membuat tidak ramah lingkungan dan kurang efisien dalam jangka panjang.
"Peralatan seperti bor untuk bengkel, perkakas rumah dan indutri selama ini menggunakan kabel dihubungkan ke listrik atau kompresor. Namun, dengan tenaga baterai tak perlu lagi kabel listrik. Semua peralatan dapat digunakan hanya dengan baterai," ujar Commercial Director PT Milwaukee Tool Indonesia, Husen Kasim di Jakarta, Jumat (8/9/2023).
Dia menuturkan peralatan yang menggunakan bahan bakar, seperti mesin pemotong rumput dan lainnya juga telah dikembangkan perusahaan menggunakan baterai sebagai sumber energi. Termasuk lampu penerang untuk proyek, perbaikan jalan atau kontrol bandara semua dikembangkan bertenaga baterai.

Husen menjelaskan menggunakan baterai lithium ion sebagai sumber energi membuat peralatan cordless lebih praktis dapat digunakan di mana saja. Torsinya juga tinggi sehingga lebih bertenaga. Peralatan ini dapat digunakan di hutan atau daerah terpencil seperti lokasi tambang yang tidak memiliki sumber listrik.
"Dicas 1 jam baterai plug-in play dapat digunakan berbagai jenis tool, mulai dari alat pembuka dan memasang mur untuk bengkel, alat berat hingga mesin pemotong rumput," katanya.
Husen menuturkan perusahaam fokus pengembangan peralatan cordless di Indonesia dan kawasan Asia Pasifik. "Nantinya semua akan ke arah cordless seiring dengan kebutuhan industri ke depan," ujarnya.
Adapun model cordless yang dikembangkan Milwaukee terdiri atas tiga jenis, yaitu M12, M18 dan MX Fuel. Untuk baterai lithium ion M18 memiliki pilihan kapasitas, yaitu 5 ah, 8 ah dan 12 ah. Untuk model baterai M12 memiliki kapasitas baterai hingga 4 ah.
Editor: Dani M Dahwilani