Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ramaikan Ajang Modifikasi, Indonesia Unjuk Gigi di IAM Malaysia 2025
Advertisement . Scroll to see content

Tips Mencegah Timbulnya Kerak Putih pada Kaca Mobil akibat Tetesan Air Hujan

Senin, 04 Mei 2020 - 11:57:00 WIB
Tips Mencegah Timbulnya Kerak Putih pada Kaca Mobil akibat Tetesan Air Hujan
Ada perawatan mudah saat muncul kerak putih pada kaca mobil. (Foto: Autogeekonline)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Hampir setiap sore, Jakarta dan sekitarnya selalu turun hujan. Jika air hujan mengendap dan mengering di kaca atau bodi mobil, dapat mengakibatkan waterspot atau efek jamur.

Pemilik bengkel mobil Speed O Meter, Ruslan Mudakir mengatakan, untuk mencegah timbulnya waterspot, mobil yang baru saja terkena air hujan harus langsung dicuci atau dibilas dengan air bersih.

"Sebaiknya (mobil) langsung dicuci, jangan sampai tetesan hujan mengering karena kandungan mineral air tertinggal bisa cepat menimbulkan jamur," kata Ruslan saat ditemui iNews.id, baru-baru ini.

Ruslan menambahkan, saat mencuci mobil sebaiknya menggunakan sampo khusus untuk kendaraan dengan kandungan pH yang tidak merusak cat mobil.

"Saat mencuci mobil, usahakan gunakan sampo yang punya kandungan tidak merusak cat mobil dan ramah lingkungan tentunya. Saat ini sudah banyak yang menjual sampo khusus mobil seperti itu," katanya.

Namun jika jamur sudah terlanjut tumbuh pada kaca maupun bodi mobil, jangan khawatir. Karena menghilangkannya cukup mudah, hanya memerlukan bahan-bahan seperti kain mikrofiber dan obat poles.

"Kalau bodi dan kaca mobil sudah terlihat tumbuh jamur, cara menghilangkannya sangat mudah. Siapkan kain mikrofiber dan obat poles, lalu mulai gerakan poles secara memutar hingga kerak putih pada kaca dan bodi mobil hilang," ujar Ruslan.

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut