Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Intip Modifikasi Audio Mobil Ekstrem, Hyundai Palisade Disulap Jadi Studio Musik
Advertisement . Scroll to see content

30 Mobil Bersaing dalam Kontes Modifikasi di Purwokerto

Minggu, 04 Agustus 2019 - 08:07:00 WIB
30 Mobil Bersaing dalam Kontes Modifikasi di Purwokerto
Kategori Elegant mendominasi, 30 mobil modifikasi bersaing dalam ajang Intersport Auto Show 2019 di Purwokerto, Jawa Tengah. (Foto: Istimewa/Intersport)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Sebanyak 30 mobil modifikasi bersaing dalam ajang Intersport Auto Show 2019 di Purwokerto, Jawa Tengah. Gelaran ini diikuti kategori modifikasi yang lengkap, yakni Street Racing, Retro, Racing, Elegant dan VIP.

Masing-masing, 12 mobil bersaing di kategori Street Racing, satu mobil Retro, satu mobil Racing, 14 mobil Elegant dan dua mobil kategori VIP. Dalam event seri ketiga di GOR Satria, Purwokerto, Sabtu (3/8/2019) ini gaya modifikasi Elegant mendominasi kompetisi. Padahal sebelumnya, Purwokerto juga kuat di kategori Street Racing dan Retro-Racing.

Untuk gaya Elegant, terlihat mobil mewah turut dimodifikasi, yakni Toyota Mark X, Nissan Teana, BMW 320d, Honda Freed hingga Toyota Alphard. Semua memakai velg diameter besar, di mana fender bertemu ban ketika mobil diparkir. Penyelesaian akhir dari modifikasinya berkualitas baik. Ini membuat suguhan sangat edukatif bagi pengunjung Intersport Auto Show 2019.

Ada juga aliran Street Racing seperti pada Mitsubishi Lancer dan BMW Z4. Para modifikator selain memaksimalkan performa, juga banyak yang mengoptimalkan tampilan eksterior dan interior.

Beberapa peserta kontes mencat ulang mobilnya dengan warna yang lebih eye catching. Tidak hanya itu, pemakaian velg celong berpadu fitment ketat antara ban dan fender, penggunaan suspensi udara, penambahan unit turbocharger, menjadi hal jamak ditemui di gelaran Intersport Auto Show 2019.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut