8 Mobil Koleksi Elvis Presley Kini Jadi Buruan Kolektor
MISSISSIPPI, iNews.id - Sosok Elvis Presley dikenal banyak generasi. Raja Rock n Roll tersebut semasa hidupnya adalah idola dan trendsetter dunia.
Parasnya yang tampan dan lagu-lagunya yang hits masih sering terdengar hingga saat ini. Di tengah kepopulerannya pelantun Can't Help Falling in Love ini dikenal memiliki banyak koleksi mobil mewah.
Peninggalan mobil Elvis kini diburu banyak kolektor. Mobil apa sajakah itu? Dilansir dari GQ, Rabu (8/7/2021) berikut delapan koleksi mobil mewah Elvis Presley:
1. Lincoln (1941)

Mobil pertama yang benar-benar dibeli Elvis dengan uang hasil jerih payahnya adalah Lincoln 1941. Namun, mobil murah ini tidak dapat diandalkan. Menurut cerita, Presley menghabiskan lebih banyak waktu mendorongnya daripada mengemudikannya.
Namun, Lincoln 1941 bukanlah mobil pertama Elvis. Dia pernah dibelikan Lincoln Zephyr 1952 oleh ayahnya.
2. Cadillac Fleetwood 60 (1954)

Cadillac merah muda lansiran 1954, dibeli Elvis karena warnanya yang khas dan digunakan untuk mengangkut bandnya, The Blue Moon Boys.
Elvis memiliki mobil tersebut selama tiga bulan sebelum kampas rem terbakar dan menjadi asap. Kabarnya, Elvis sangat kesal, lalu dia kembali ke dealer Cadillac dan memesan Fleetwood 60 yang baru.
Warnanya biru dan memiliki atap hitam, tetapi Presley mengecatnya dengan warna merah muda khas "Elvis Rose" dan memberikannya kepada ibunya, Gladys, sebagai hadiah.
3. Cadillac Eldorado (1956)

Pada 1956, Elvis berada di Houston, Texas. Seperti yang sering terjadi, pikirannya beralih ke belanja mobil. Setelah mencetak Billboard No 1 pertamanya dengan "Heartbreak Hotel", Elvis memutuskan memanjakan dirinya dengan membeli Cadillac Eldorado berkelir putih.
Kemudian, dia pergi menemui bengkel costum mobil milik Jimmy Sanders. “Kamu mau warna apa?” tanya Sanders. “Ini..." jawab Elvis, sambil menempelkan segenggam anggur ke spatbor.
4. Messerschmitt KR200 (1956)
Tidak jelas bagaimana Elvis memperoleh KR200-nya, tetapi dia menahan godaan untuk kembali ke pengirim dan malah menukarnya dengan pemilik toko pakaian pria bernama Bernard Lansky, dengan imbalan belanja.
Presley mendapat satu set pakaian baru, Lansky menyimpan Messerschmitt dari tahun 1957, hingga kematiannya pada 2004.
5. BMW 507 (1957)

Pada 1958, Elvis direkrut sebagai Angkatan Darat AS dan berakhir di sebuah pangkalan di Jerman. Elvis tidak disuruh untuk membersihkan toilet atau menangkap penjahat perang.
Dia hanya perlu memotong rambut dan menemukan mobil yang keren untuk digunakan. Awalnya dia memilih VW Beetle, tapi dia kemudian membeli BMW 507.
Elvis meminta BMW untuk menukar mesin 507 dan menggantinya dengan V8 yang ringan. Lalu dia mengecatnya dari putih menjadi merah.
Prajurit Presley sangat menyukai mobil itu sehingga dia mengirimnya kembali ke Amerika Serikat ketika dinas militernya selesai.
6. Lincoln Continental Mark V (1960)

Elvis membutuhkan lebih dari satu mobil ketika dia berada di Jerman. Ketika dia tidak sedang mengemudikan 507-nya, Presley memesan Lincoln Continental Mark V. Sebuah limusin monster V8 besar, yang hanya dibuat 83 unit dan Elvis membelinya seharga 10.200 dolar AS.
7. Ford Thunderbird (1962)

Kembali ke Memphis setelah dinas militernya usai, Elvis turun ke bisnis dengan sedikit bernyanyi dan banyak berbelanja. Kebiasaan ini kemudian menginspirasi penjual mobil lokal, Ernie Barrasso.
Ketika Ford Thunderbird pertama tiba di tempat parkir Barrasso, dia dengan cepat meyakinkan Elvis bahwa itu adalah mobil untuknya. Barasso merasa sangat senang karena bisa menjualnya ke Elvis.
8. Rolls-Royce Phantom 5 (1963)

Elvis membeli Rolls-Royce pertamanya pada 1963, dan segera membuat mobil yang luar biasa ini menjadi lebih mencengangkan.
Sebagai permulaan, dia menginginkan telepon, radio Blaupunkt Köln, ban dinding putih Firestone, jendela elektrik, AC, dan mikrofon di dalam mobilnya.
Phantom ini juga dilengkapi dengan sandaran tangan yang berisi papan tulis, cermin, dan sikat pakaian, ditambah lemari yang dilengkapi dengan botol dan gelas.
Lima tahun setelah membelinya, Elvis memberikan Rolls untuk dilelang sebagai ajang amal.
Editor: Dani M Dahwilani