Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Banyak Merek Mobil Baru Masuk Pasar Indonesia, Ini Langkah Wuling
Advertisement . Scroll to see content

Aksi Nekat, Pesaing Toyota Alphard dari China Ini Diuji Tabrak dengan 2 Truk

Senin, 15 Mei 2023 - 21:48:00 WIB
Aksi Nekat, Pesaing Toyota Alphard dari China Ini Diuji Tabrak dengan 2 Truk
MPV bongsor itu ditabrak langsung oleh truk dengan kemampuan angkut 8,6 ton. (Foto: Wapcar)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Produsen mobil China, GAC, melakukan uji tabrak yang sangat nekat di mobil MPV andalan mereka, GAC Trumpchi M8. MPV bongsor itu ditabrak langsung oleh truk dengan kemampuan angkut 8,6 ton.

Dalam video yang dirilis oleh GAC, pegujian tersebut disimulasikan seolah terjadi tabrakan beruntun. GAC Trumpchi M8 yang mirip dengan Toyota Alphard ini dihadapkan pada sebuah  truk berbadan besar.

Sesi uji tabrak tersebut dimulai ketika sebuah truk berwarna oranye dijalankan secara otonom dalam kecepatan tinggi. Truk tersebut menabrak bagian belakang GAC Trumpchi M8 dalam posisi diam.

Akibat tabrakan kencang dari belakang, GAC Trumpchi M8 tak punya pilihan selain langsung menabrak truk yang ada di depannya. Akibat uji tabrak tersebut kondisi GAC Trumpchi M8 ringsek di bagian depan dan belakang.

Fitur keamanan yang dimiliki GAC Trumpchi M8 langsung bekerjaseperti airbag yang melindungi penumpang dari benturan. Menariknya lagi, GAC Trumpchi M8 ternyata memiliki kantung udara atau airbag tipe tirai. Airbag tersebut akan mengembang dan menutupi area samping kiri dan kanan bodi mobil guna mencegah benturan terjadi pada penumpang.

Laman Wapcar menyebut struktur bodi dari GAC Trumpchi M8 yang sama sekali tidak penyok total meski dihajar dari depan dan belakang. Pilar A dan pilar B mobil buatan China itu masih tetap seperti semula.

"Sampai-sampai pintu gesernya masih berfungsi dengan normal untu melihat kondisi boneka yang ada di dalam mobil," sebut Wapcar.

Sayangnya GAC tidak mengumumkan spesifikasi detail GAC M8. Laman Carscoops menyebut GAC Trumphi M8 akan hadir dalam pilihan mesin bensin, hybrid dan plug-in hybrid. 

Menariknya, GAC Trumpchi M8 hybrid dikabarkan justru akan menggunakan sistem Toyota Hybrid System yang sudah teruji. Teknologi itu akan dikombinasikan dengan mesin 2.0 liter produksi lokal.

Editor: Ismet Humaedi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut