Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Elevance Concept Melantai di JMS 2025, Wajah Baru Mobil Masa Depan Mitsubishi
Advertisement . Scroll to see content

Baru Dapat Penyegaran, Intip Pembaruan pada Mitsubishi Xpander 2025

Selasa, 27 Mei 2025 - 10:35:00 WIB
Baru Dapat Penyegaran, Intip Pembaruan pada Mitsubishi Xpander 2025
Pembaruan pada Xpander 2025 mencakup pada penyegaran desain, fitur interior, serta penambahan sistem keselamatan. (Foto: Dok iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memberikan penyegaran pada Xpander 2025. Mobil MPV tujuh penumpang ini mengalami sejumlah pembaruan dibandingkan model sebelumnya. 

Ubahan apa saja yang dilakukan MMKSI pada mobil yang diluncurkan pada 16 Mei 2025 ini? Pembaruan pada Xpander 2025 mencakup pada penyegaran desain, fitur interior, serta penambahan sistem keselamatan.

Eksterior

Desain eksterior menjadi salah satu titik penyegaran utama. Dimensi kendaraan tetap dipertahankan, namun tampilan visual diperbarui melalui:

- Gril depan baru dengan desain Signature Grille

- Perubahan pada desain bumper depan, samping, dan belakang

- Penambahan Aero Blade Skirt

- Desain LED Fog Light baru

- Black Headlight Extension Frame

- Velg baru berukuran 17 inci two-tone (untuk varian tertentu)

- Velg 16 inci dengan desain baru

- Spion dan handle pintu sewarna bodi

Pembaruan ini memberikan tampilan yang lebih segar namun tetap mempertahankan struktur dasar model sebelumnya.

Interior dan Fitur di Kabin

Interior New Xpander 2025 juga mendapatkan sejumlah peningkatan pada desain dan kelengkapan fitur. Beberapa perubahan yang disematkan antara lain:

Sistem Keyless Operation dan tombol Engine Push Start untuk varian Exceed CVT dan MT

- Setir baru

- Head unit layar sentuh 10 inci

- Panel instrumen dengan layar MID 8 inci

- Warna interior dominan hitam

- Soft pad pada door trim dan panel dashboard

- Tiga headrest adjustable di baris kedua

Pembaruan ini diarahkan untuk meningkatkan kenyamanan pengguna tanpa mengubah tata letak kabin.

New Xpander 2025 memperkenalkan varian Exceed Tourer sebagai pengembangan dari Exceed sebelumnya. Varian ini hadir dengan ubahan pada eksterior dan penyempurnaan fitur untuk menjawab masukan dari pengguna sebelumnya.

“Untuk varian Exceed Tourer kita develop memang untuk segmen entry level sekelas small MPV ini... kami harapkan varian dari Exceed Tourer ini bisa diterima oleh konsumen-konsumen Mitsubishi,” ujar Guntur Harling, General Manager of Product Strategy Division PT MMKSI.

Fitur Keamanan

Salah satu pembaruan teknis utama adalah penyematan Active Yaw Control (AYC) pada varian Ultimate. Fitur ini sebelumnya hanya tersedia pada Xpander Cross.

Selain itu, Mitsubishi juga menambahkan sistem 6 SRS Airbags untuk mendukung keselamatan penumpang. Beberapa fitur keamanan lain yang tetap dipertahankan meliputi:

- Sistem pengereman ABS, EBD, dan Brake Assist

- Hill Start Assist (HSA)

- Emergency Stop Signal (ESS)

- Active Stability Control (ASC)

- Struktur rangka RISE Body dan proteksi pejalan kaki

Performa mesin dan sistem transmisi tidak mengalami perubahan signifikan. New Xpander masih menggunakan mesin 1.5L MIVEC DOHC dengan pilihan transmisi manual dan CVT.

Fitur Lama Tetap Dipertahankan

Beberapa fitur yang sudah ada di model sebelumnya tetap dipertahankan, seperti:

- Cruise Control

- Tilt & Telescopic Steering

- Wireless Charger

- USB Charging di baris kedua dan ketiga

- Ruang penyimpanan dan bagasi yang luas

Fitur-fitur ini tetap tersedia tanpa perubahan untuk mendukung kepraktisan dalam penggunaan sehari-hari.

New Xpander Facelift 2025 mencakup pembaruan pada desain, fitur kenyamanan, dan sistem keselamatan, tanpa mengubah platform dasarnya. Model ini tetap berada di segmen MPV dengan penyesuaian untuk kebutuhan pasar saat ini.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut