Ekspansi, Lepas Bangun Showroom Global Pertama di Indonesia
JAKARTA, iNews.id – Lepas meluncurkan showroom global pertama di Indonesia. Langkah ini menandai tonggak penting dalam ekspansi internasional Lepas sekaligus mempertegas komitmen jangka panjang perusahaan dalam pengembangan New Energy Vehicle (NEV) premium di pasar Tanah Air.
Sejalan dengan visi global 2030 yang menargetkan penjualan hingga 1 juta unit per tahun, Lepas menegaskan keseriusannya membangun pasar Indonesia melalui peluncuran berkelanjutan kendaraan NEV. Showroom perdana Lepas ini berlokasi di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.
President Director Chery Group Indonesia, Zeng Shuo mengatakan dealer Lepas Kelapa Gading tidak hanya berfungsi sebagai pusat penjualan, tetapi juga dirancang sebagai pengalaman terintegrasi yang menghadirkan standar baru layanan dan inovasi kendaraan NEV premium.
Pemilihan Indonesia sebagai lokasi showroom global pertama dinilai mencerminkan peran strategis pasar domestik dalam peta pengembangan Lepas. Pertumbuhan segmen NEV yang kian matang, serta karakter konsumen yang semakin selektif, menjadikan Indonesia sebagai benchmark awal penerapan standar brand Lepas di pasar internasional.
“Peresmian showroom Lepas di Indonesia menjadi langkah penting dalam perjalanan global brand Lepas. Indonesia dipilih sebagai titik awal karena perannya yang strategis dalam pengembangan brand ke depan,” ujarnya dalam press conference Selasa (19/1/2026).
Dia menegaskan, kehadiran showroom Kelapa Gading menegaskan komitmen Lepas untuk membangun brand secara berkelanjutan melalui jaringan, layanan, dan pengalaman konsumen yang konsisten. Sejalan dengan visi tersebut, perusahaan menghadirkan showroom sebagai wujud penerjemahan filosofi brand di Indonesia. Tidak hanya melalui produk, tetapi juga pendekatan layanan, standar pengalaman, serta relasi jangka panjang dengan konsumen.
Dalam 3 tahun ke depan, Lepas berencana menghadirkan 12 model baru sebagai bagian dari strategi pertumbuhan regional dan global. Setelah Indonesia, Lepas akan menghadirkan showroom global di sejumlah negara, antara lain Italia, Prancis, Australia, Thailand.

“Lepas hadir sebagai brand NEV premium dengan identitas dan arah jangka panjangnya sendiri. Kami ingin menghadirkan cara baru memaknai mobilitas premium yang relevan dan berkelanjutan di Indonesia,” ujar Deputy Country Director Lepas Indonesia, Ricky He.
Perusahaan menargetkan pembukaan delaer lebih dari 40 titik jaringan baru sepanjang 2025–2026 guna memperkuat penetrasi pasar dan mendekatkan layanan ke konsumen di seluruh Indonesia. Ekspansi dilakukan merata dari barat hingga timur, mencakup Sumatra (Medan, Pekanbaru, Batam, Lampung, Jabodetabek), Kalimantan (Pontianak, Banjarmasin, Balikpapan, Samarinda), serta Pulau Jawa dengan fokus utama di Jawa Barat dan Jawa Timur. Pengembangan jaringan juga menjangkau Bali dan Indonesia Timur, termasuk Makassar, Kendari, dan Manado.
Adapun showroom Lepas Kelapa Gading dibangun bekerja sama dengan PT Mitra Auto Sinergi. Berdiri di atas lahan 1.600 meter persegi dengan luas bangunan 1.400 meter persegi, fasilitas ini mengusung konsep 3S (Sales, Service, dan Spareparts) dalam satu kesatuan layanan terpadu.
Sistem operasional serta standar layanan yang diterapkan mengacu pada standar global Lepas, menjadikan showroom ini sebagai acuan pengembangan jaringan internasional ke depan.
“Kepercayaan sebagai showroom Lepas pertama di dunia kami maknai sebagai tanggung jawab untuk menghadirkan pengalaman yang konsisten dengan karakter Lepas, mulai dari kunjungan pertama hingga kepemilikan jangka panjang,” ujar Director PT Mitra Auto Sinergi, Djunaedi Hadiwidjaja.
Salah satu sorotan utama dalam peresmian showroom ini adalah diperkenalkannya Lepas L8. Model NEV premium tersebut merepresentasikan arah desain dan teknologi Lepas, dengan konsep kenyamanan berkendara yang disesuaikan dengan kebutuhan mobilitas perkotaan.
Melalui strategi pengembangan berkelanjutan, Lepas menegaskan komitmennya membangun ekosistem mobilitas premium di Indonesia. Tidak hanya menghadirkan produk NEV, tetapi juga standar layanan dan pengalaman brand yang konsisten, sejalan dengan visi global Drive Your Elegance.
Editor: Dani M Dahwilani