Ioniq 6 Sudah Dijual di Filipina Rp1,02 Miliar, Kapan ke Indonesia?
JAKARTA, iNews.id- Hyundai akhirnya mulai menjual mobil listrik terbaru mereka Hyundai Ioniq 6 di Filipina. Mobil listrik itu bisa ditebus dengan harga 3,798 Peso atau setara Rp1,02 miliar.
Dikutip dari Top Gear Philippines, Selasa (27/6/2023), berbarengan dengan pelaksanaan pameran Hyundai Mobility Experience di Manila, Filipina, Hyundai mengumumkan proses pembelian, spesifikasi, varian yang tersedia, dan detail harga.
Proses penjualan resmi telah dimulai sejak Senin (26/6/2023). Untuk saat ini Hyundai Ioniq 6 akan tersedia dalam satu varian saja yakni Hyundai Ioniq 6 GLS 2WD Long Range.
Diketahui sebenarnya Hyundai Ioniq 6 di pasar global terdiri dalam dua pilihan baterai yakni yaitu 53 kWh untuk Standar Range dan 77,4 kWh untuk Long Range.
Untuk varian baterai 53 kWh, Hyundai Ioniq 6 mampu menghasilkan tenaga sebesar setara 320 daya kuda dengan torsi 605 Nm. Untuk Ioniq 6 tipe 77,4 kWh, baterainya bisa digunakan untuk menempuh perjalanan sampai dengan 610 kilometer.
Jadi untuk perjalanan dari Jakarta ke Yogyakarta tidak perlu repot-repot mengisi ulang baterai lagi. Hanya saja harga Hyundai Ioniq 6 memang cukup mengejutkan.
Sayangnya, belum ada informasi pasti terkait kemungkinan Ioniq 6 bakal dijual di Indonesia. Namun, menurut data dari penelusuran di situs Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) Badan Pendapatan Daerah (BPBD) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada Selasa (25/4), Ioniq 6 sudah terdaftar dan dikenai hargai Rp696 juta dengan tipe Ioniq 6 EV 4X4 AT. Harga tersebut belum termasuk pajak kendaraan bermotor.
Editor: Ismet Humaedi