Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Masih Bertengger di Posisi Kedua, Penjualan Daihatsu Oktober 2025 Tembus 12.196 Unit 
Advertisement . Scroll to see content

Mejeng di GIIAS 2023, Komunitas Terios Akan Berpetualang ke Rinjani dan Halmahera

Jumat, 18 Agustus 2023 - 23:51:00 WIB
Mejeng di GIIAS 2023, Komunitas Terios Akan Berpetualang ke Rinjani dan Halmahera
Komunitas Daihatsu Terios akan berpetualang keliling Indonesia ke wilayah Rinjani dan Halmahera. (Foto: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Komunitas Daihatsu Terios akan berpetualang keliling Indonesia. Rencana ini diungkapkan Daihatsu dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. 

Mereka menilai Indonesia memiliki banyak potensi wisata yang bisa menarik wisatawan domestik maupun mancanegara untuk datang menikmatinya. Mulai dari keindahan alam, flora dan fauna, kearifan lokal budayanya yang unik, serta kuliner nusantara yang menggugah selera.

Terkait kegiatan ini, Sri Agung Handayani, marketing director and corporate planning - communication director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengatakan, pihaknya memiliki satu program ikonik petualangan yang khas bertujuan mengeksplorasi kekayaan alam dan ragam budaya nusantara, Terios 7 Wonders. Kegiatan ini untuk ikut mempromosikan keindahan dan pesona Indonesia.

“Dalam rangkaian Hari Kemerdekaan ke-78, Indonesia dan mendukung sektor pariwisata Indonesia, program Terios 7 Wonders ini ditujukan juga sebagai bentuk komitmen Daihatsu mendukung dan mempromosikan keindahan alam Indonesia dan ragam budayanya kepada masyarakat luas sesuai dengan tema Sahabat Petualang Indonesia," ujarnya di GIIAS 2023, Jumat (18/8/2023).

Diketahui, Daihatsu Terios merupakan mobil Sport Utility Vehicle (SUV) berkapasitas tujuh penumpang telah hadir selama hampir 17 tahun. Total lebih dari 300 ribu unit mobil terjual sejak 2007. 

Adapun petualangan Terios 7 Wonders tahun ini memasuki ke-10, setelah sebelumnya sukses menjelajahi area 2012; disusul Jawa (2013); Sulawesi (2014); Kalimantan (2015); Flores (2016); Maluku Utara (2017); Maluku Selatan (2018); Bengkulu, Pontianak, dan Kolaka (2019); serta Kalimantan Timur, Sumba, dan Baubau (2022).

Tahun ini, Terios 7 Wonders untuk pertama kalinya akan mengajak komunitas dan masyarakat Indonesia merasakan serunya berpetualang langsung ke Rinjani–Lombok dan Ternate–Halmahera.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut