Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Periksa Kondisi Ban Kendaraan usai Dipakai Mudik Lebaran, Ini Hal 5 Penting Harus Diperhatikan
Advertisement . Scroll to see content

Mesin Mobil Tak Bisa Menyala, Jangan Panik Cek Bagian Ini

Sabtu, 16 Juni 2018 - 18:35:00 WIB
Mesin Mobil Tak Bisa Menyala, Jangan Panik Cek Bagian Ini
Bila kendaraan Anda tiba-tiba sulit di-starter atau dinyalakan, kecurigaan awal datang pada baterai atau aki (accu). (Foto:Dok/Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

DEPOK, iNews.id - Bagi Anda yang sedang mudik di daerah perlu memperhatikan kondisi kendaraan. Mobil harus dipastikan prima agar perjalanan liburan serta silaturahmi berjalan lancar dan Anda bisa kembali ke rumah dengan aman.

Bagaimana bila kendaraan Anda tiba-tiba sulit di-starter atau dinyalakan. Kecurigaan awal biasanya ada masalah pada baterai atau aki (accu).

Bagi yang awam jangan terburu-buru mengontak jasa servis atau mencopot aki serta membawanya ke tukang charge aki. Problemnya belum tentu pada aki.

Pius Mali, pemilik serta mekanik bengkel mobil Beji's Motor mengatakan, penyebabnya bisa beberapa hal. Sebaiknya, perhatikan beberapa hal yang dianggap sepele.

"Kalau starter bunyi, tetapi agak susah naik, itu berarti masalahnya ada di aki. Tetapi kalau distarter tidak ada tanda kontak listrik sama sekali, itu bukan dari aki," ujarnya.

Dua tanda tersebut setidaknya bisa menjadi indikasi awal untuk melakukan pengecekan. Jika problemnya tidak ada kontak listrik sama sekali, maka pengecekan bisa berlanjut ke sebab-sebab lain.

"Jika aki Anda mulai habis coba jumper menggunakan kabel charge dari kendaraan lain. Sistem kelistrikan aki bisa hidup sementara, dan Anda bisa mendatangi bengkel terdekat untuk men-charge atau mengganti aki," katanya.

Tapi, kalau starter mati cek terlebih dahulu kabel-kabel barangkali ada yang kendur. Jika demikian, Anda bisa mengencangkan lagi atau menempatkan kabel pada posisi semestinya.

Namun, bila kabel tidak ada masalah Anda bisa curiga pada kondisi dinamo atau sistem kelistrikan. "Bisa dari dinamo, bisa juga dari sistem mobilnya yang bermasalah. Apalagi kalau coba dikontak, semua indikator mati Anda bisa menghubungi bengkel terdekat atau posko siaga," ujar Pius.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut