Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Dirancang untuk Medan Berat, Intip Perbedaan Mesin Mitsubishi Triton Lawas dan Baru
Advertisement . Scroll to see content

Mitsubishi Perkenalkan Triton Generasi Terbaru, Ini Spesifikasi dan Harganya

Selasa, 02 Juli 2019 - 16:45:00 WIB
Mitsubishi Perkenalkan Triton Generasi Terbaru, Ini Spesifikasi dan Harganya
Dapat banyak ubahan, Mitsubishi Motors memperkenalkan truk double kabin Triton generasi terbaru di Indonesia. (Foto: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Mitsubishi Motors memperkenalkan truk double kabin Triton generasi terbaru di Indonesia. Perubahan apa saja pada mobil anyar ini?

New Triton mendapatkan penyegaran pada desain, sistem keamanan dan performa. Mobil ini akan diluncurkan dalam pameran GIIAS 2019, pada 18-28 Juli 2019.

Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Naoya Nakamura mengemukakan, New Triton merupakan model terbaru yang mendapatkan perubahan dan pengembangan besar dibandingkan model pendahulunya. Mobil ini pertama kali diperkenalkan pada perayaan 40 tahun model Triton/L200 di Bangkok, Thailand, pada November 2018.

"New Triton merupakan salah satu model strategis Mitsubishi Motors dengan sejarah panjang dan memiliki peran penting bagi beragam industri di Indonesia yang dibuktikan dengan raihan pangsa pasar lebih dari 63 persen (kelas double-cabin 4x4)," ujarnya, saat memperkenalkan New Triton di Shangri-La Hotel, Jakarta, Selasa (2/7/2019).

"Triton baru mendapatkan peningkatan pada durabilitas, keandalan dan kenyamanan, serta teknologi pengembangan lebih dari 40 tahun sejak pertama kali diluncurkan. Saya yakin New Triton dapat menjawab beragam kebutuhan konsumen di Indonesia,” kata Nakamura.

Triton terbaru diproduksi Mitsubishi Motors di pabrik perakitan Laem Chabang, Thailand. Perubahan pada mobil tersebut, meliputi:

Robust design

Pembaruan sisi eksterior dengan image yang lebih kuat dan tangguh, menggabungkan konsep desain muka Dynamic Shield yang stylish. Di sisi interior, New Triton memiliki konsol tengah yang simpel dan terpadu, sekaligus memberikan kemewahan dengan penambahan soft pads.

Confidence-Driving

Penyempurnaan system 4WD yang memberikan peningkatan performa off-road dan sistem keamanan aktif dan fitur bantuan terbaru untuk pengemudi. Secara keseluruhan, berbagai fitur pada model baru ini mendapatkan perbaikan signifikan terhadap durabilitas dan keandalan dibutuhkan pengguna komersial hingga kenyamanan dan pengalaman berkendara yang dicari pengguna pribadi.

Smart Technology dan Safety Features

New Triton hadir dengan perangkat keamanan paling canggih di segmennya. Keamanan dasar dilengkapi dengan Rise body – yang merupakan struktur bodi penyerap benturan. Selain itu, Triton terbaru hadir dengan banyak fitur keamanan canggih, antara lain 7 SRS Airbags, Forward Collision Mitigation System (FCM), Blind Spot Warning (BSW) dan Lane Change Assist (LCA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Multi-around View monitor, parkir di area sempit akan lebih mudah dan aman.

Better Performance

Terdapat dua fitur baru pada New Triton. Pertama, off-road mode – memaksimalkan traksi dan parameter stabilitas control sesuai dengan kondisi medan dengan “easy select switch” operation. Kedua, Hill Decent Control (HDC) – sistem ini akan mengontrol katup untuk menjaga kecepatan kendaraan dengan berbagai kondisi medan.

Convenience dan Comfort

Untuk pengemudi dan penumpang di kursi depan, tombol pilihan, HDMI, port USB, penyimpanan dengan akses mudah. Untuk penumpang belakang, terdapat grip bantuan untuk memudahkan penumpang masuk dan keluar, USB port, penyimpanan serta sirkulasi udara baru ditambahkan.

Mobil ini ditawarkan dalam enam varian, dengan harga mulai dari Rp250,5 juta untuk varian terendah sampai Rp480,5 juta model tertinggi.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut