Panaskan GIIAS 2024, BMW Bakal Boyong 30 Mobil Sekaligus
JAKARTA, iNews.id - Panaskan pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di ICE BSD City, Tangerang, pada 18-28 Juli 2024, BMW Group akan memboyong 30 mobil sekaligus. Masing-masing 23 model merek BMW dan 7 model Mini.
Director of Communications BMW Group Indonesia, Jodie O'tania mengatakan GIIAS selalu membawa konsep masa depan. Ini menjadi kegiatan yang sesuai dengan BMW Group Indonesia meluncurkan kendaraan-kendaraan inovatif dari BMW dan MINI. Pada GIIAS 2024, salah satu kendaraan yang diluncurkan merupakan rakitan lokal.
“Sebagai pemimpin di segmen kendaraan premium dan listrik Indonesia, BMW Indonesia akan kembali menunjukkan komitmen melalui kehadiran di ajang otomotif tahunan GIIAS 2024. Pada 2023, kami menjual lebih dari 5.000 unit, yaitu 4.172 BMW dan 891 MINI," ujar Director of Communications BMW Group Indonesia, Jodie O'tania dalam keterangan persnya dilansir Minggu (14/7/2024).
"Sebagai perusahaan otomotif premium pertama yang mencapai hal ini di Indonesia, kami bangga dapat memperkuat kepemimpinan di segmen ini. Pencapaian ini menegaskan komitmen kami memenuhi beragam kebutuhan pengemudi di Indonesia. Apalagi pada kuartal II 2024, BMW Indonesia terus pertahankan posisinya sebagai pemimpin kendaraan premium secara keseluruhan dan segmen kendaraan listrik premium," katanya.
Tak hanya mobil terbaru, BMW akan menyiapkan M Performance Corner di area BMW Lifestyle. Aksesoris BMW M Performance Parts mencakup lampu, spion, spoiler, bumper, serta penggunaan material Carbon dan Alcantara pada bagian interior. Beberapa model terbaru BMW akan tampil dengan M Performance Parts di GIIAS 2024.
Editor: Dani M Dahwilani