Perluas Pasar, Kia Bakal Bangun Pabrik di Thailand untuk Produksi Mobil Listrik
JAKARTA, iNews.id– Kia berencana meluaskan pasar mereka di kawasan Asia Tenggara dengan berencana membuka pabrik di Thailand. Ini sebagai langkah perluasan pasar seperti yang dilakukan saudaranya, Hyundai Motor Group.
Melansir Channelnewsasia, produsen asal Korea Selatan itu membuka peluang untuk membangun fasilitas produksi pertamanya di ASEAN. Memilih lokasi di Thailand, fasilitas tersebut direncanakan dapat memproduksi 250 ribu unit kendaraan per tahun.
Dilaporkan, Kia sedang berdiskusi dengan otoritas soal rincian pembangunan pabrik di Thailand tahun depan. Ini adalah usaha pertama dalam membangun pabrik baru di luar negeri dalam empat tahun terakhi setelah pembangunan pabrik di India pada 2019 silam.
Kia dan pemerintah Thailand diperkirakan akan menandatangani kesepakatan investasi pada akhir tahun ini. Pembangunan diharapkan dapat dimulai pada paruh pertama tahun depan, untuk pabrik dengan kapasitas produksi tahunan 250.000 unit.
“Karena kami memiliki operasi global, kami sedang mengkaji strategi untuk menargetkan berbagai pasar luar negeri, namun masalah pabrik di Thailand belum terselesaikan,” kata juru bicara Kia kepada Reuters, seperti dikutip dari Channelnewsasia.