Tambah Mobil Listrik, Toyota Boyong RAV4 GR Sport Plug-In Hybrid di GJAW 2023
JAKARTA, iNews.id - Toyota mengejutkan dalam pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023. Tanpa memberikan bocoran mereka memboyong mobil yang dipasarkan secara global, RAV4.
Model yang mereka bawa adalah tipe tertinggi RAV4 GR Sport Bermesin Plug-In Hybrid (PHEV). Kehadirannya melengkapi jajaran mobil listrik dan SUV GR Sport Toyota di Indonesia, setelah sebelumnya diperkenalkan Corolla Cross GR Sport Hybrid.
Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) Henry Tanoto mengatakan, kehadiran RAV4 GR Sport Plug-In Hybrid EV sebagai salah satu bentuk realisasi komitmen dalam menyediakan solusi mobilitas exciting dengan carbon-neutral technology.
Model-model ini memperluas pilihan model GR dengan teknologi elektrifikasi untuk semakin memberikan excitement lebih dalam berkendara sembari mewujudkan gaya hidup yang ramah lingkungan.
“Kehadiran All-New RAV4 GR Sport Plug-In Hybrid EV, kami ingin menjawab kebutuhan mobilitas yang lebih luas khususnya bagi pelanggan yang menginginkan kendaraan yang mampu memberikan excitement lebih dengan tetap berpartisipasi aktif dalam menciptakan lingkungan lebih baik,” kata Henry Tanoto di GJAW 2023.