Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Modifikasi Yamaha XSR155 Garapan Katros Garage, Bisa Dipakai Harian dengan Gaya Cafe Racer
Advertisement . Scroll to see content

Jegal Yamaha XSR155, Honda Luncurkan Motor Retro CBF190TR

Kamis, 29 Agustus 2019 - 12:43:00 WIB
Jegal Yamaha XSR155, Honda Luncurkan Motor Retro CBF190TR
Honda menghadirkan produk baru dengan desain retro CBF190TR di China yang diyakini akan menjegal Yamaha XSR155. (Foto: Bennets)
Advertisement . Scroll to see content

BEIJING, iNews.id - Honda menghadirkan produk baru dengan desain retro CBF190TR di China. Kehadiran motor ini diyakini akan menjegal Yamaha yang baru saja merilis XSR155.

Dilansir dari Bennetts, Kamis (29/8/2019), secara tampilan Honda CBF190TR hampir mirip dengan saudaranya, Honda CB190SS yang berkeliaran di Thailand. Di mana motor ini sama-sama mengusung konsep retro modern.

Terlihat beberapa komponen dengan bentuk bulat disematkan, seperti headlight, spion, dan intrumen panel. Untuk jok dibuat tandem dan terkesan sederhana.

Aura modern dimunculkan pada tangki berlekuk tegas, penggunaan lampu-lampu LED, velg palang, suspensi depan upside-down, rem cakram depan belakang, serta mesin yang menonjol.

Honda CBF190TR dibekali mesin 1-silinder 184 cc air-cooled yamg mampu menghemburkan tenaga 16 hp. Tenaga ini mirip seperti Honda CB150R Streetfire di Indonesia yakni 16,6 hp dari mesin 1-silinder 149,16 cc DOHC.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut