Komunitas Harley-Davidson Hogers Indonesia Gelar Touring Sejauh 1.000 Km
JAKARTA, iNews.id - Komunitas Harley-Davidson Hogers Indonesia menggelar touring Hogers National Rally (HNR). Event tahunan ini akan menempuh jarak lebih dari 1.000 km Jakarta-Bali.
Ketua komunitas Harley-Davidson Hogers Indonesia, Yudi Djadja mengemukakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk merayakan anniversary Hogers Indonesia. Kegiatan ini merupakan seri ke-13 sejak dilaksanakan pertama kali pada 2008.
"Kegiatan HNR ke-13, meliputi touring, charity dan Hogers Night. Sebagai bentuk kepedulian kami, Hogers menggelar kegiatan sosial yang dikumpulkan dari members. Menggusung tema Road to Glory, Hogers Indonesia tahun ini menginjak usia 24 tahun yang telah established sejak 1998," ujarnya di Jakarta, Minggu (16/10/2022).
Yudi menerangkan, HNR merupakan anniversary touring sebagai Mandatory Touring bagi para members. HNR ke-13 diikuti lebih 125 Hogers dari penjuru nusantara. Selain sudah menjadi ritual tahunan yang selalu ditunggu, absennya HNR dua tahun terakhir akibat pandemi Covid-19 juga menambah kerinduan para Hogers hadir di HNR.
HNR ke-13 akan menempuh jarak total lebih dari 1.000 km. Dimulai dari Jakarta-Bandung (18 Oktober); Bandung-Semarang (19 Oktober); Semarang–Surabaya (20 Oktober); dan Surabaya–Bali (21 Oktober).

