Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pasar Otomotif Lesu, Piaggio Akui Penjualan Vespa Melemah
Advertisement . Scroll to see content

Piaggio Rilis Vespa Baru Seharga Mobil Honda Brio

Selasa, 10 November 2020 - 20:09:00 WIB
Piaggio Rilis Vespa Baru Seharga Mobil Honda Brio
Piaggio Indonesia menghadirkan skuter terbaru, Vespa GTV Sei Giorni II seharga Rp155 juta on the road (OTR) Jakarta.
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - PT Piaggio Indonesia menghadirkan skuter terbaru, Vespa GTV Sei Giorni II seharga Rp155 juta on the road (OTR) Jakarta. Harga ini lebih mahal dari mobil LCGC Honda Brio Satya E MT (Rp154,7 juta OTR Jakarta).

Lantas, apa yang ditawarkan skuter ini sehingga lebih mahal dari mobil LCGC?

Kehadiran Vespa GTV Sei Giorni II menjadi pengingat sejarah pada balapan Sei Giorni Internazionale 1951 di Varese, Italia. Di ajang tersebut, Vespa meraih sembilan medali.

"Vespa GTV Sei Giorni II merupakan karya legendaris, mengenang kejayaan Vespa klasik, dengan tampilan lebih modern," ujar President Director PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega dalam sesi peluncuran virtual, Selasa (10/11/2020)

Dia menuturkan arti dari Sei Giorni adalah 'Enam Hari' yang menjadi waktu kejuaraan itu digelar. Ditambah dengan emblem angka 6 di sejumlah bagian bodi motor.

Vespa Sei Giorni sebenarnya pernah hadir di Indonesia pada Mei 2018 dengan menggendong mesin 300 cc, liquid cooled, 4-Tak berstandar emisi Euro4. Mesin ini diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 21 hp dan torsi 22 Nm.

Sementara Vespa GTV Sei Giorni II 2020 dibekali mesin mesin 300 cc HPE (High Performance Engine), namun tidak ada informasi mengenai tenaganya.

Kabarnya, Vespa seharga Honda Brio Satya ini sudah tersedia mulai hari ini di dealer-dealer Piaggio dan Vespa Indonesia.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut