Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mengejutkan! Ini Maskawin Pernikahan Fiki Naki dan Tinandrose
Advertisement . Scroll to see content

Viral Pemotor Wanita Hilang Masuk Selokan saat Melewati Jalan Banjir

Minggu, 26 November 2023 - 09:57:00 WIB
Viral Pemotor Wanita Hilang Masuk Selokan saat Melewati Jalan Banjir
Pemotor wanita masuk selokan saat melewati banjir. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id– Indonesia mulai memasuki musim hujan yang perlu disikapi dengan waspada oleh seluruh pengguna jalan, terutama pengendara sepeda motor. Seperti diketahui, di musim hujan banyak genangan air yang menutup lubang galian sehingga kerap membuat pengendara terjatuh.

Bukan hanya lubang galian, tapi pengendara sepeda motor juga perlu waspada dengan kondisi jalan tanpa pembatas. Bahaya yang mengintai adalah pemotor bisa terjatuh ke selokan dengan arus yang cukup deras.

Hal tersebut diperlihatkan pada video yang diunggah oleh akun Instagram @waone1raone, di mana seorang pengendara motor wanita terperosok ke selokan. Mirisnya lagi, pengendara tersebut beserta motornya hilang terbawa arus deras.

Saluran air tersebut juga tidak terlihat karena kondisi jalan yang banjir dan aliran air yang cukup kencang. Menurut informasi dari berbagai sumber, pemotor wanita tersebut berhasil selamat setelah terbawa arus air sampai 20 meter dari lokasi kejadian. Hal ini bisa menjadi pembelajaran bagi pengendara sepeda motor yang ingin menerabas banjir.

Founder and Training Director Jakarta Defensive Driving Consulting Jusri Pulubuhu mengatakan, saat musim hujan ada banyak bahaya mengintai pengendara motor. Salah satunya adalah lubang galian dan saluran air yang tertutup genangan air.

“Saat berkendara di kondisi hujan, jangan hanya perhatikan sisi kanan-kiri, tapi juga dari atas dan bawah,” kata Jusri kepada iNews.id.

“Biasanya ada genangan air tipis yang harus disikapi dengan hati-hati. Dikhawatirkan itu bekas galian kabel atau saliran air. Sebisa mungkin hindari genangan air ketika musim hujan karena bisa cukup membahayakan dan berisiko mematikan,” kata Jusri.

Jusri juga menegaskan bahwa lubang yang tertutup genangan air dapat dengan mudah menciptakan aquaplaning. Kondisi ini dapat dengan mudah membuat pengendara sepeda terjatuh sehingga berisiko besar terhantam kendaraan dari belakang.

Selain itu, Jusri Pulubuhu juga menekankan kecepatan harus diperhatikan demi menjaga keamanan pengendara lain. Pasalnya, akan sangat sulit melakukan pengereman dalam kondisi hujan disebabkan permukaan jalan yang licin.

“Kecepatan harus konstan. Terpenting menjaga putaran mesin agar tidak terlalu tinggi dan juga jangan terlalu rendah. Ini ada kaitannya dengan keselamatan banyak orang,” ucapnya.

Editor: Ismet Humaedi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut