Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Meluncur 2026, Xpeng G7 EREV Bikin Melongo Jarak Tempuh Tembus 1.704 Km
Advertisement . Scroll to see content

5 Tahun ke Depan, 40 Persen Produksi General Motors di China adalah Mobil Listrik

Senin, 24 Agustus 2020 - 18:00:00 WIB
5 Tahun ke Depan, 40 Persen Produksi General Motors di China adalah Mobil Listrik
General Motors di China akan banyak produksi mobil listrik sepanjang lima tahun ke depan. (Foto: REUTERS/Aly Song)
Advertisement . Scroll to see content

SHANGHAI, iNews.id - General Motors (GM) menargetkan 40 persen mobil yang diproduksi di China adalah mobil listrik. GM tidak mengatakan berapa banyak model baru atau didesain ulang secara signifikan, yang rencananya diluncurkan selama lima tahun ke depan.

Dikutip dari Reuters, Senin (24/8/2020), Bos GM China Julian Blissett mengatakan, teknologi baru pada mobil listrik dan mobil dengan sistem autonomous untuk jalan raya akan memainkan peran kunci dalam inisiatif GM di China.

Sementara CEO GM Mary Bara menambahkan, melalui elektrifikasi dan teknologi mengemudi cerdas diharapkan bisa menciptakan apa yang digambarkannya sebagai masa depan, yakni nol tabrakan, nol emisi, dan nol kemacetan.

"China akan memainkan peran penting dalam mewujudkan visi kami," kata CEO GM Mary Barra.

Rencana ini juga menjadi bagian dari dorongan untuk mendapatkan kembali penjualan tahunan di China menuju puncaknya yang dicapai pada 2017, dengan total empat juta penjualan.

Tak hanya itu, GM berencana merombak line up guna membendung penurunan penjualan setelah lebih dari dua dekade pertumbuhan di negara yang menyumbang hampir seperlima dari keuntungannya.

Agar rencana tersebut berjalan mulus, GM akan menginvestasikan lebih dari 20 miliar dolar AS dalam kendaraan listrik dan otomatis secara global pada 2025. Tidak jelas berapa banyak dari investasi itu akan dibelanjakan di China.

Editor: Tuty Ocktaviany

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut