4 Teknik Lari Jarak Pendek yang Benar, Jangan Lupa Siapkan Peralatannya
JAKARTA, iNews.id- Kuasai teknik lari jarak pendek jika kamu ingin menjadi sprinter handal. Selain mempengaruhi performa, penguasaan teknik lari jarak pendek yang benar kan menghindarkan kamu dari cidera.
Lari jarak pendek atau biasa disebut sprint adalah cabang olahraga atletik. Nomor ini memiliki jarak yang paling pendek dari nomor lari lainnya, umumnya berjarak 100-400 meter.
Karena jaraknya yang pendek, sprint membutuhkan lebih banyak kekuatan dan kecepatan tinggi. Nah, untuk mendapatkan kecepatan yang dibutuhkan, berikut teknik lari jarak pendek yang harus sprinter ketahui.
Start jongkok adalah jenis posisi awal yang digunakan untuk lari jarak ini. Posisi jongkok digunakan sebagai start karena posisi ini akan meningkatkan kecepatan lari saat pistol ditembakkan. Selain itu, pelari juga akan merasa nyaman dalam posisi ini saat mereka bersiap untuk berlari.
Ada tiga macam dalam melakukan start jongkok, antara lain: start pendek, start menengah dan start panjang.