Alex Abrines Cedera, Timnas Basket Spanyol Bakal Pincang Lawan Brasil?
JAKARTA, iNews.id - Timnas Basket Spanyol tampaknya bakal sedikit pincang di lanjutan laga fase grup FIBA World Cup 2023. Pasalnya, shooting guard andalan mereka, Alex Abrines diragukan tampil kali ini.
Pebasket 30 tahun itu dikabarkan harus absen pada laga melawan Brasil nanti. Abrines dikabarkan mengalami masalah pada bagian lututnya. Cedera tersebut didapat ketika Abrines tampil melawan Pantai Gading di laga pertama mereka.
Saat itu, Spanyol berhasil menang dengan skor 94-64 pada Sabtu (26/8/2023) di Indonesia Arena, Jakarta. Keadaan tersebut membuat Abrines belum tentu bisa diturunkan
"Spanyol masih diragukan bisa menurunkan Alex Abrines. Ia mendapatkan benturan pada lututnya saat melawan Pantai Gading pada laga pertama sehingga dipastikan akan tampil pada pertandingan kedua," bunyi keterangan resmi FIBA World Cup, Senin (28/8/2023).
Namun, kemungkinan Abrines tampil masih ada. Menurut laporan Diario AS, Abrines diyakini bakal tetap tampil. Hal ini seiring dengan kabar cederanya yang dilaporkan tidak begitu parah.
Spanyol dan Brasil akan saling berhadapan di lanjutan laga fase grup G. Adapun pertemuan itu digelar di Indonesia Arena, Senin (28/8/2023). Laga ini dinantikan banyak penggemar, karena kedua tim sama kuat dengan catatan dua poin.
MNC Group ditunjuk menjadi official broadcaster FIBA World Cup 2023. Saksikan aksi pebasket top dunia hanya di iNews.
Editor: Fitradian Dhimas Kurniawan